p-Index From 2021 - 2026
0.444
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Media Pertanian
Yaya Sunarya
Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Siliwangi

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Konsentrasi Sitokinin dan Jenis Media Terhadap Pertumbuhan Eksplan Buku Stevia (Stevia rebaudiana Bert.) Tetraploid Teja Mirah; Undang Undang; Yaya Sunarya; Tri Muji Ermayanti
Media Pertanian Vol 6, No 1 (2021): Media Pertanian
Publisher : Program Studi Agroteknologi Universitas Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (404.692 KB) | DOI: 10.37058/mp.v6i1.2893

Abstract

Stevia adalah tanaman mengandung pemanis alami steviol glukosida yang mempunyai kadar manis 70-400 kali lebih tinggi dibandingkan dari gula tebu. Perbanyakan stevia dapat dilakukan dengan kultur jaringan untuk meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan eksplan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terbaik antara konsentrasi sitokinin dan jenis media terhadap pertumbuhan eksplan buku stevia tetraploid. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap Faktorial dengan 2 faktor dimana faktor pertama adalah konsentrasi sitokinin dengan 12 taraf yaitu kontrol, Kinetin 0,25; 0,5; 0,75 mg/L kombinasi dengan BAP 1; 2 mg/L dan faktor kedua adalah jenis media dengan 2 taraf yaitu MS dan DKW. Setiap perlakuan mempunyai 12 ulangan. Data dianalisis menggunakan sidik ragam dengan uji F dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan dengan taraf nyata 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat interaksi antara konsentrasi sitokinin dan jenis media terhadap semua parameter pertumbuhan. Penambahan BAP 1 mg/L pada media DKW menghasilkan tinggi tunas, jumlah daun dan jumlah tunas lateral lebih baik dibandingkan perlakuan lainnya dengan rata- rata tinggi tunas 10,63, rata-rata jumlah daun 111,17 dan rata-rata jumlah tunas lateral 23,42. Kinetin 0,25 mg/L dan kontrol pada media  MS serta kombinasi  Kinetin 0,5 mg/L dan kontrol pada media DKW  menghasilkan jumlah akar lebih baik dibandingkan perlakuan lainnya. Kinetin 0,25 mg/L pada media MS menghasilkan akar lebih banyak yaitu 6,50.
PERTUMBUHAN DAN PRODUKTIFITAS BEBERAPA KULTIVAR PADI UNGGUL PADA SISTEM PERTANIAN ORGANIK Suhardjadinata Suhardjadinata; Abdazul Fahmi; Yaya Sunarya
Media Pertanian Vol 7, No 1 (2022): Media Pertanian
Publisher : Program Studi Agroteknologi Universitas Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37058/mp.v7i1.4791

Abstract

Penggunaan kultivar padi unggul merupakan salah satu komponen teknologi yang berkontribusi besar terhadap peningkatan produktivitas dan produksi padi. Dengan telah banyaknya kultivar padi unggul yang dilepas dapat dijadikan alternatif pilihan bagi petani dalam pengembangan budidaya padi organik yang sesuai dengan kondisi lingkungannya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pertumbuhan dan produktivitas dari beberapa kultivar padi unggul dalam sistem budidaya padi organik. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret sampai bulan Juli 2021 di Desa Jatisari Kecamatan Subang Kabupaten Kuningan dengan ketinggian tempat 320 m dpl. Percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok yaitu perlakuan 4 kultivar dengan 6 ulangan. Kultivar padi unggul yang diuji dalam penelitian ini adalah Sintanur, Jaliteng, Inpari Arumba dan IR Nutri Zinc. Dari hasil penelitian diketahui bahwa perlakuan kultivar berpengaruh terhadap pertumbuhan dan produktivitas padi. Kultivar Sintanur menunjukkan pertumbuhan dan produktivitas tertinggi (jumlah anakan rumpun-1, jumlah gabah malai-1, bobot 100 butir gabah, hasil gabah kering panen dan hasil gabah kering giling) pada sistem budidaya padi organik dibandingkan dengan kultivar lainnya.