Yuyuk Susela
Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Pengelolaan Dana Beasiswa dalam Pemerintah Kabupaten Simeulue Yuyuk Susela; Cici Darmayanti
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.8156

Abstract

Pemerintah Kabupaten Simeulue menyalurkan beasiswa kepada mahasiswa tingkat akhir yang sedang menyusun skripsi, thesis dan KTI. Beasiswa ini diperuntukkan bagi mahasiswa miskin. Namun penyaluran beasiswa masih belum bisa menuntaskan persoalan pendidikan di Simeulue sebab masih terdapat mahasiswa yang berhenti kuliah akibat kurang biaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Pemerintah Kabupaten Simeulue Dalam mengelola dana beasiswa. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif. Teknik dalam mengoleksi data adalah melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menujukan bahwa pengelolaan beasiswa yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Simeulue berdasarkan prinsip transparansi, akuntabilitas, partisipatif, dan disiplin anggaran. Transparansi yakni pengelolaan dana diadakan secara terbuka hal ini terlihat dari pengumuman penerimaan beasiswa dan persyaratan dibagikan secara luas melaui media sosial. Akuntabilitas yaitu dapat dipertanggung jawabkan pelaporan keuangan kepada publik. Partisipatif yaitu melibatkan semua unsur, seperti jajaran pemerintah, pihak kampus dan perwakilan mahasiswa baik ketika proses seleksi sampai dana beasiswa tersalurkan. Tertib anggaran yakni dengan mengikuti aturan undang-udang yang berlaku.