Rona Millah
Universitas Jambi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Okra (Abelmoschus esculentus L.) Terhadap Pemberian Bokashi Limbah Sayuran Rona Millah; Irianto Irianto; Arzita Arzita
Jurnal Agroecotania : Publikasi Nasional Ilmu Budidaya Pertanian Vol. 5 No. 2 (2022): Jurnal Agroecotania: Publikasi Nasional Ilmu Budidaya Pertanian
Publisher : Jambi University, Fakultas Pertanian, Program Studi Agroekoteknologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/agroecotania.v5i2.23039

Abstract

Okra (Abelmoschus esculentus L.) adalah tanaman yang termasuk dalam famili malvaceace (kapas-kapasan), yang tersebar di daerah tropis dan sub-tropis. Okra memiliki nilai ekonomi yaitu pada buah dan biji, serta memiliki banyak manfaat. Salah satu upaya untuk meningkatkan produktivitas okra yaitu dengan cara melakukan pemupukan. Pupuk yang digunakan adalah bokashi limbah sayuran. Penelitian ini dilaksanakan di Teaching and Riset Farm Fakultas Pertanian Universitas Jambi, Desa Mendalo Indah, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi. Penelitian dilaksanakan selama 3 bulan dimulai dari bulan Oktober sampai dengan Desember 2019. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan satu faktor yaitu bokashilimbah sayuran yang terdiri dari 5 taraf perlakuan, yaitu p0 = tanpa pemberian bokashi limbah sayuran (kontrol); p1 = 100 gram per tanaman Bokashi Limbah Sayuran; p2 = 200 gram per tanaman Bokashi Limbah Sayuran; p3 = 300 gram per tanaman Bokashi Limbah Sayuran; p4 = 400 gram per tanaman Bokashi Limbah Sayuran. Setiap perlakuan diulang sebanyak 5 kali sehingga di peroleh 25 satuan percobaan. Setiap satuan percobaan terdiri dari 4 tanaman, sehingga jumlah tanaman seluruhnya 100 tanaman. Setiap satuan percobaan diambil 2 tanaman sampel, sehingga jumlah tanaman sampel 50 tanaman. Variabel yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, umur berbunga, jumlah buah per tanaman, panjang buah, diameter buah, dan bobot per buah. Data hasil pengamatan diinpertasikan melalui analisis sidik ragam dan untuk melihat pengaruh rata- rata perlakuan dilanjutkan menggunakan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf p = 0.05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian bokashi limbah sayuran dapat meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman okra. Aplikasi bokashi limbah sayuran dengan dosis 100 gram per tanaman sudah mampu meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman okra.