I Made Lestiawati
Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

P Pengembangan Permainan Magic Box Kolaboratif Berbasis Konsep Tri Hita Karana : Pengembangan Permainan Magic Box Kolaboratif Berbasis Konsep Tri Hita Karana I Made Lestiawati; I Gusti Lanang Agung Wiranata; Ayu Tri Astuti
Jurnal Ilmiah POTENSIA Vol 8 No 1 (2023): JANUARI
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jip.8.1.35-48

Abstract

Sulitnya guru PAUD mengembangkan permainan yang dapat membantu anak menerapkan konsep Tri Hita Karana dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) Untuk mendeskripsikan permainan “Magic Box Kolaboratif” berbasis Konsep Tri Hita Karana pada Anak Usia 4-5 Tahun di TK Wisata Kumara Barat Kalibukbuk, dan (2) Untuk mengetahui efektifitas pengembangan permainan “Magic Box Kolaboratif” berbasis Konsep Tri Hita Karana pada Anak Usia 4-5 Tahun di TK Wisata Kumara Barat Kalibukbuk. Jenis Penelitian ini menggunakan penelitian pengembangan, menggunakan model ADDIE, adapun tahapannya: 1) analisis, (2) perancangan, (3) pengembangan, (4) implementasi, dan (5) evaluasi. Sampel penelitian adalah TK Wisata Kumara Barat Kalibukbuk pada anak usia 4-5 tahun yang berada di desa Kalibukbuk, kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif kualitatif dan analisis kuantitatif dan menggunakan rumus validasi isi Lawshe yaitu Content Validity Ratio (CVR). Hasil analisis data penelitian dengan CVR menunjukkan penilaian dari ahli media diperoleh 0,8 dan nilai CVI sebesar 0,975. Selanjutnya diperoleh nilai CVR dari ahli materi sebesar 1 (0,99) dan nilai CVI sebesar 1 (0,99). Berdasarkan hal tersebut maka dapat dinyatakan bahwa media Magic Box Kolaboratif valid dan layak untuk diterapkan pada kegiatan pembelajaran anak usia dini