p-Index From 2020 - 2025
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Research Fair Unisri
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengembangan Instrumen Penilaian Pengetahuan HOTS Berbantuan Kahoot pada Mata Pelajaran PPKn di SMA N 5 Surakarta Aulia Anjani; Wijianto Wijianto; Triana Rejekiningsih
RESEARCH FAIR UNISRI Vol 7 No 1 (2023): Research Fair UNISRI
Publisher : Universitas Slamet Riyadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33061/rsfu.v7i1.8363

Abstract

Tuntutan perkembangan teknologi abad 21 memberikan dampak bagi bidang pendidikan. Salah satu keterampilan yang harus dimiliki generasi abad 21 adalah keterampilan “The 4CS” yaitu keterampilan berpikir tingkat tinggi yang diidentifikasikan oleh National Education Association [1]. Menurut Kemendikbud, peningkatan kualitas pembelajaran yang berorientasi pada keterampilan berpikir tingkat tinggi dapat diukur melalui penilaian yang berorientasi HOTS [2]. Guru perlu melakukan variasi dalam penilaian pembelajaran dengan memanfaatkan platform digital dengan tetap memperhatikan kriteria dan prinsip penulisan soal HOTS [3]. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui instrumen penilaian pengetahuan HOTS yang digunakan guru PPKn di SMA N 5 Surakarta sebelum dilakukan pengembangan oleh peneliti, mengembangkan instrumen penilaian pengetahuan HOTS berbantuan Kahoot pada mata pelajaran PKn, dan menguji keefektifan instrumen penilaian pengetahuan HOTS berbantuan Kahoot. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan pendekatan model Sukmadinata. Simpulan penelitian ini sebagai berikut. Pertama, sebelum dilakukan pengembangan oleh peneliti, penilaian pengetahuan HOTS yang dikembangkan oleh guru belum sepenuhnya memenuhi prinsip penulisan HOTS. Platform yang digunakan lebih sering menggunakan konvensional dibanding digital. Kedua, instrumen penilaian pengetahuan HOTS dikembangkan melalui beberapa tahap dinyatakan spesifik, relevan, dan representatif, memiliki tingkat kesukaran yang kompleks memiliki daya pembeda yang baik, butir soal dinyatakan valid dan reliabel, berdistribusi normal, dan berasal dari populasi yang sama. Ketiga, instrumen yang peneliti kembangkan terbukti efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa di SMA N 5 Surakarta. Temuan penelitian ini diharapkan mampu memberikan implikasi teoritis terhadap penguatan teori belajar kognitif.
Pengintegrasian Profil Pelajar Pancasila dalam Mata Pelajaran Ppkn melalui Desain Pembelajaran menggunakan Model Pembelajaran VCT Shalsabila Yuli Rahmawati; Wijianto Wijianto; Yudi Ariana
RESEARCH FAIR UNISRI Vol 7 No 1 (2023): Research Fair UNISRI
Publisher : Universitas Slamet Riyadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33061/rsfu.v7i1.8364

Abstract

Profil Pelajar Pancasila menjadi manifesti dalam upaya menjadikan pelajar Indonesia sebagai pelajar sepanjang hayat, di mana di dalam dirinya memiliki kemampuan dalam menghadapi dunia global yang disertai dengan nilai-nilai Pancasila sebagai identitas karakter dari bangsa Indonesia, di mana Profil Pelajar Pancasila terdapat enam karakter di dalamnya yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia, mandiri, bernalar kritis, kreatif, bergotong royong, dan berkebhinekaan global. Penelitian ini bertujuan untuk merancang desain pembelajaran dalam mengintegrasikan Profil Pelajar Pancasila.Selain mengembangkan desain pembelajaran, mengetahui efektivitas dari desain pembelajaran dengan menggunakan model VCT menjadi tujuan lain dari penelitian ini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian Research and Development (R&D) dengan menggunakan pendekatan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Pengumpulan data dalam penelitian dilakukan melalui beberapa sumber yaitu wawancara, observasi, studi dokumentasi, dan kuesioner. Hasil penelitian menjelaskan bahwa desain pembelajaran yang dirancang peneliti menggunakan model VCT, metode bermain peran, dan penggunaan video pembelajaran, di mana ketiganya dimanfaatkan untuk mengintegrasikan aspek-aspek Profil Pelajar Pancasila kepada peserta didik, sehingga aspek-aspek Profil Pelajar Pancasila dapat dimiliki oleh peserta didik. Selain itu, model pembelajaran VCT efektif digunakan dalam mengintergasikan Profil Pelajar Pancasila di mana hasil efektifitas yang didapatkan melalui post test memperoleh efektifitas sebesar 74,03%, di mana hasil tersebut termasuk ke dalam kategori efektif. Desain pembelajaran yang telah dikembangkan oleh peneliti dapat dimanfaatkan oleh guru dalam mengintegrasikan Profil Pelajar Pancasila dan dapat digunakan oleh peneliti lainnya sebagai referensi dalam menulis karya ilmiah yang berhubungan dengan pendidikan.