Nur Jihad
Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM FITUR TRENDING TOPIK TWITTER Nur Jihad; Muhammad Saleh; Usman Usman
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.688 KB) | DOI: 10.59562/titikdua.v2i2.24261

Abstract

Analisis Tindak Tutur Ekspresif Dalam Fitur Trending Topik Twitter. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan wujud tindak tutur ekspresif dalam fitur trending topik twitter bidang sosial dan politik (2) Menganalisis fungsi tindak tutur ekspresif dalam fitur trending topik twitter bidang sosial dan politik. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah teknik observasi, teknik dokumentasi, serta teknik simak dan catat. Hasil penelitian tindak tutur ekspresif dalam fitur trending topik twitter mengungkapkan bahwa wujud tindak tutur ekspresif yang ditemukan diantaranya, tuturan deklaratif, interogatif, dan imperatif. Sedangkan fungsi tindak tutur ekspresif yang ditemukan berupa fungsi tuturan mengucapkan terima kasih, mengucapkan selamat, memohon maaf, mengucapkan belasungkawa, mengancam, memuji, mengeluh, mengkritik, dan fungsi tuturan menyalahkan.