Fitriana Ayu Puspita Sari
Fakultas Psikologi dan Kesehatan, UIN Walisongo, Semarang, Indonesia.

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kontrol Sosial dan Konformitas Teman Sebaya Terhadap Perilaku Seksual Pranikah pada Remaja di Kecamatan Pati Fitriana Ayu Puspita Sari; Wening Wihartati; Nikmah Rochmawati
Journal of Islamic and Contemporary Psychology (JICOP) Vol. 3 No. 1s (2023): (Special Issue The 9th IIUCP). Journal of Islamic and Contemporary Psychology
Publisher : UIR Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jicop.v3i1s.12355

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh kontrol sosial terhadap perilaku seksual pranikah, pengaruh konformitas teman sebaya terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja dan pengaruh secara simultan kontrol sosial dan konformitas teman sebaya terhadap perilaku seksual pranikah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jumlah sampel sebesar 379 remaja. Teknik pengambilan sampel menggunakan insidental sampling, dan untuk metode analisis menggunakan teknik analisis linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh kontrol sosial terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja di kecamatan Pati, dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 dan nilai koefisien regresi sebesar -0,371, ada pengaruh konformitas teman sebaya terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja di kecamatan Pati dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 dan nilai koefisien regresi sebesar 0,739, dan untuk pengaruh secara simultan menunjukkan bahwa ada pengaruh secara simultan kontrol sosial dan konformitas teman sebaya terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja di kecamatan Pati, dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 dan nilai koefisien regresi sebesar 0,247. Kesimpulan dari penelitian ini yakni semakin rendah tingkat kontrol sosial dan semakin tinggi tingkat konformitas teman sebaya maka semakin tinggi tingkat perilaku seksual pranikah, sebaliknya semakin tinggi tingkat kontrol sosial dan semakin rendah konformitas teman sebaya maka semakin rendah tingkat perilaku seksual pranikah.