This Author published in this journals
All Journal Ekonomi Bisnis
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

REAKSI PASAR MODAL TERHADAP PENGUMUMAN MUNCULNYA COVID-19 VARIAN OMICRON PERTAMA DI INDONESIA Gusti Dirga Alfakhri Putra; Atika Nadya Yusiannisa; Muhammad Zaky Mubarak Lubis
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 28, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/eb.2023.v28i1.5937

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis reaksi pasar modal Indonesia terhadap perbedaan average abnormal return dan average trading volume activity antara sebelum dan sesudah pengumuman munculnya COVID-19 varian omicron pertama di Indonesia. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan event study. Sampel yang digunakan adalah emiten  farmasi yang  aktif terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode event dengan menggunakan  metode purposive sampling. Pengujian hipotesis menggunakan Paired Sample T-Test. Hasil penelitian dari pengujian hipotesis menunjukkan bahwa: (1) Tidak ada perbedaan signifikan pada average abnormal return antara periode sebelum dan sesudah pengumuman munculnya COVID-19 varian omicron pertama di Indonesia. (2) Tidak ada perbedaan yang signifikan pada average trading volume activity antara sebelum dan sesudah pengumuman munculnya COVID-19 varian Omicron pertama di Indonesia.