Wahyuningsih -, Wahyuningsih
Unknown Affiliation

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENINGKATAN RASA INGIN TAHU DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INGGRIS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW -, Wahyuningsih
Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia Vol 5, No 1 (2020): Edisi Januari 2020
Publisher : Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu meningkatkan prestasi belajar siswa melalui model pembelajaran Jigsaw, meningkatkan rasa ingin tahu siswa meningkatkan ketuntasan belajar menjadi 76%. Sintaks model pembelajaran partisipatif diawali dengan pendahuluan, pembentukan kelompok kecil, kerja kelompok, dan presentasi kelompok. Hasil penelitian dari hasil prestasi belajar siswa pra siklus rata-rata 63,21 (53,57 %)  menjadi 68,21(67,86%). Pada siklus I, meningkat lagi pada siklus II yaitu 75,07 (78,57%). Sedangkan rasa ingin tahu siswa dari pra siklus rata-rata 4,38 (kategori rendah) menjadi 6,13 (kategori sedang) pada siklus I, meningkat  lagi pada siklus II yaitu 7,88 (kategori Baik) Berdasarkan hasil-hasil di atas dapat disimpulkan bahwa prestasi belajar siswa melalui model pembelajaran Jigsaw meningkat, kemampuan rasa ingin tahu siswa meningkat dan ketuntasan belajar sudah mencapai indikator 76%.
PENINGKATAN SIKAP KERJA KERAS DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INGGRIS MELALUI PENERAPAN MODEL NUMBER HEADS TOGETHER (NHT) -, Wahyuningsih
Dinamika Pendidikan Vol 9, No 2 (2019): Edisi Juli - Desember 2019
Publisher : Institute of Research Publishing Project (I-RPP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian tindakan kelas berjudul peningkatkan sikap kerja keras dan prestasi belajar Bahasa Inggris melalui penerapan model Number Heads Together(NHT) siswa kelas IX G SMP Negeri 1 Banjarmangu semester 1 tahun pelajara 2015/2016 dilakukan karena prestasi belajar dan sikap kerja keras siswa rendah. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah : (1) meningkatkan prestasi belajar siswa melalui penerapan model Number Heads Together(NHT), (2) meningkatkan sikap kerja keras siswa (3) meningkatkan ketuntasan belajar menjadi 85%. Sintaks model pembelajaran partisipatif diawali dengan pendahuluan, pembentukan kelompok kecil, kerja kelompok, dan presentasi kelompok. Hasil penelitian dari hasil prestasi belajar siswa pra siklus rata-rata 61,56(43,75 %)  menjadi 68,63(65,5%) pada siklus I,meningkat lagi pada siklus II yaitu 77,06(87,57%). Sedangkan sikap kerja keras siswa dari pra siklus rata-rata 4,73(kategori rendah) menjadi 6,05 (kategori sedang) pada siklus I, meningkat  lagi pada siklus II yaitu 7,69 (kategori Baik) Berdasarkan hasil-hasil di atas dapat disimpulkan bahwa : (1) prestasi belajar siswa melalui penerapan model Number Heads Together(NHT) meningkat, (2) kemampuan sikap kerja keras siswa meningkat (3) ketuntasan belajar sudah mencapai indicator kinerja, 85%.
HUBUNGAN PERSEPSI KEMUDAHAN TERHADAP PENGGUNAAN APLIKASI MOBILE JKN PESERTA BPJS DI KABUPATEN PEMALANG Zulfa, Nida Mafaza; -, Yuniarti; -, Wahyuningsih
Jurnal Kesmas Prima Indonesia Vol. 8 No. 1 (2024): Edisi Januari
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Prima Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34012/jkpi.v8i1.5194

Abstract

Penggunaan aplikasi mobile JKN oleh peserta BPJS di Kabupaten Pemalang semakin meningkat, namun persepsi kemudahan penggunaannya masih bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan persepsi kemudahan terhadap penggunaan aplikasi mobile JKN peserta BPJS di Kabupaten Pemalang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 399 responden. Analisis data dilakukan dengan uji Chi Square untuk melihat hubungan persepsi kemudahan terhadap penggunaan aplikasi Mobile JKN. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi kemudahan dengan penggunaan aplikasi Mobile JKN hal ini dapat dibuktikan dengan hasil uji Chi Square diperoleh nilai p-value 0,000 < 0,05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah persepsi kemudahan berpengaruh positif terhadap penggunaan aplikasi Mobile JKN oleh peserta BPJS di Kabupaten Pemalang. Kata kunci: Persepsi Kemudahan, Aplikasi Mobile JKN, Penggunaan
HUBUNGAN PERSEPSI KEMUDAHAN TERHADAP PENGGUNAAN APLIKASI MOBILE JKN PESERTA BPJS DI KABUPATEN PEMALANG Zulfa, Nida Mafaza; -, Yuniarti; -, Wahyuningsih
Jurnal Kesmas Prima Indonesia Vol. 8 No. 1 (2024): Edisi Januari
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Prima Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34012/jkpi.v8i1.5194

Abstract

Penggunaan aplikasi mobile JKN oleh peserta BPJS di Kabupaten Pemalang semakin meningkat, namun persepsi kemudahan penggunaannya masih bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan persepsi kemudahan terhadap penggunaan aplikasi mobile JKN peserta BPJS di Kabupaten Pemalang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 399 responden. Analisis data dilakukan dengan uji Chi Square untuk melihat hubungan persepsi kemudahan terhadap penggunaan aplikasi Mobile JKN. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi kemudahan dengan penggunaan aplikasi Mobile JKN hal ini dapat dibuktikan dengan hasil uji Chi Square diperoleh nilai p-value 0,000 < 0,05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah persepsi kemudahan berpengaruh positif terhadap penggunaan aplikasi Mobile JKN oleh peserta BPJS di Kabupaten Pemalang. Kata kunci: Persepsi Kemudahan, Aplikasi Mobile JKN, Penggunaan