Lapangan “Mangga Selasih” adalah lapangan penghasil hidrokarbon dari reservoir silisiklastik yang terletak di Cekungan Sumatra Tengah. Penelitian ini berfokus pada reservoir Formasi Menggala. Penelitian dilakukan menggunakan metode kualitatif dalam penentuan litofasies, elektrofasies, dan fasies pengendapan, lalu analisis kuantitatif dalam penentuan karakteristik petrofisika dan rock type (RT). Tujuan penelitian ini adalah mengasosiasikan karakteristik petrofisika batuan dengan RT dan fasies pengendapan untuk karakterisasi reservoir dan memperkuat hubungan antara data petrofisika serta pemahaman geologi. Penelitian ini dilakukan pada 15 data sumur dengan 15 data log sumur, 3 data core, 12 data side wall core (SWC), dan data marker dengan sumur MS-05 sebagai sumur analisis. Berdasarkan analisis RT metode Hydraulic Flow Unit (HFU) dengan parameter Flow Zone Indicator (FZI), yaitu ratarata volume ruang yang dimiliki oleh suatu batuan reservoir yang dapat mengalirkan fluida melalui hubungan nilai porositas dan permeabilitas, Formasi Menggala memiliki 4 jenis RT dengan urutan terbaik ke terburuk, yaitu RT 1 bernilai FZI 19,64–22,75; RT 2 bernilai FZI 11,78–18,37; RT 3 bernilai FZI 6,1–11,26; dan RT 4 bernilai FZI 3,01–5,52. Formasi Menggala didominasi oleh RT 2 dengan nilai volume shale 0,01–0,5; PHIE 0,12-0,27 V/V; permeabilitas 773-5.263 mD. Formasi ini tersusun atas litologi sandstone, shally sandstone, sandy shale, dan shale. Pola elektrofasies teridentifikasi mencakup cylindrical berasosiasi dominan dengan RT 1 dan 2 di elemen fasies channel, sedangkan funnel, bell, dan symmetrical berasosiasi dominan dengan RT 3 dan 4 di elemen fasies floodplain dan tidal flat. Lingkungan pengendapan diinterpretasikan pada terestrial–transisi, yaitu elemen fasies fluvial channel, mid channel bar, dan floodplain membentuk asosiasi fasies fluvial serta elemen fasies estuary tidal channel, mixed flat, dan mud flat yang membentuk asosiasi fasies estuari dominasi pasang surut. Reservoir terbaik pada Formasi Menggala berjenis RT 1 berasosiasi dengan elemen fasies fluvial channel dengan litologi very coarse sandstone.Kata Kunci: Petrofisika, Rock Type, Litofasies, Elektrofa