Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGEMBANGAN E-LKPD BERBASIS REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION MENGGUNAKAN LIVE WORKSHEETS MATERI BANGUN DATAR DI KELAS IV SD BANDAR SETIA Arda Yatul Liani; Elvi Mailani
Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran Vol. 3 No. 1 (2023): Januari-April 2023
Publisher : Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/jrip.v3i1.801

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan suatu LKPD berbasis pendekatan Realistic Mathematics Education pada materi bangun datar yang dikaji dari segi keefektifan, kevalidan dan kepraktisan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian dan Pengembangan (Research & Development), yaitu penelitian yang digunakan untuk menciptakan produk tertentu, dan menguji kelayakan produk tersebut dengan model penelitian ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan, yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Hasil penelitian dari ahli materi dan ahli desain LKPD mendapatkan persentase 84,21% dan 90% dalam kategori “sangat layak”. Sedangkan hasil penelitian dari praktisi pendidikan mendapatkan persentase 87,69% dalam kategori “sangat praktis”. Berdasarkan persentase tersebut, LKPD berbasis Realistic Mathematics Education pada materi bangun datar sangat layak, sangat praktis dan efektif digunakan sebagai salah satu perangkat pembelajaran di kelas.