Masalah dalam penelitian ini bagaimanakah kajian semiotik dalam kumpulan puisi Negeri Terluka karya Saut Situmorang. Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan mendeskripsikan kajian semiotik yang meliputi ikon, indeks, dan simbol dalam kumpulan puisi Negeri Terluka karya Saut Situmorang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini yaitu buku kumpulan puisi Negeri Terluka karya Saut Situmorang, dalam buku ini terdapat 76 halaman berisikan 41 puisi, diambil 15 puisi sebagai data penelitian. Buku ini diterbitkan oleh penerbit JBS pada tahun 2020 di kota Yogyakarta. Buku ini memiliki ukuran panjang dan lebar 13x20 cm. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data yaitu analisis isi. Berdasarkan dari hasil dan pembahasan dari 15 puisi dalam buku kumpulan puisi Negeri Terluka karya Saut Situmorang yang dipilih sebagai data penelitian menggunakan kajian semiotik Charles Sanders Peirce meliputi ikon, indeks, dan simbol. Jumlah keseluruhan tanda berdasarkan interpretasi yang dilakukan oleh peneliti terdapat 67 tanda terdiri dari 22 tanda ikon, 12 tanda indeks, dan 33 tanda simbol.