Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Media Pembelajaran PowToon dalam Menulis Teks Deskripsi pada Pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar Renatalia Triningsih; Nidya Chandra Muji Utami; Fahrurrozzi Fahrurrozzi
Jurnal sosial dan sains Vol. 3 No. 6 (2023): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v3i6.856

Abstract

Latar Belakang: Keterampilan menulis disebut juga sebagai keterampilan paling akhir dalam aspek keterampilan dari pelajaran Bahasa Indonesia. Keterampilan menulis ini adalah keterampilan yang paling akhir setelah membaca, menyimak, dan mendengarkan. Sehingga menulis teks deskripsi merupakan salah satu teks yang harus dikuasai oleh siswa. Oleh sebab itu, diperlukan alternatif lain agar pembelajaran bahasa Indonesia lebih menyenangkan seperti penggunaan media PowToon. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran PowToon dalam menulis teks deskripsi pada pembelajaran bahasa indonesia di sekolah dasar. pertama. Metode: Data yang dikumpulkan pada penelitian ini melalui teknik dokumentasi, angket, observasi, dan tes. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis data deskriptif kuantitatif. Selain data hasil studi pendahuluan, data angket yang berkaitan dengan dengan validasi produk juga dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif. SPSS 25. Hasil: media pembelajaran berbasis PowToon valid sesuai pendapat dari para ahli, dan praktis dalam penerapannya dan memiliki efek yang sangat baik dalam meningkatkan kemampuan menulis peserta didik dalam menulis teks deskripsi pada pelajaran bahasa Indonesia. Kesimpulan : Media pembelajaran PowToon yang dikembangkan dalam penelitian ini sangat praktis dan memiliki efek yang sangat potensial dalam meningkatkan kemampuan menulis teks deskripsi pada pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar.