Dalilah Nabilah
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN KAMPANYE SOSIAL MENGASAH KEMAMPUAN POLA PIKIR KRITIS PADA GENERASI MUDA DI INDONESIA Dalilah Nabilah; Risqi Firdaus Setiawan
KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3 No 1 (2023): KARYA: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : FKIP Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berpikir kritis saat ini sudah menjadi kemampuan yang harus dimiliki oleh pada generasi muda di Indonesia. Era 4.0 saat ini merupakan sebuah era informasi dan teknologi yang sedang berkembang pesat, era ini juga dikenal sebagai era pengetahuan di mana seseorang perlu memiliki keterampilan belajar dan berinovasi dalam menggunakan teknologi serta media informasi. Sangat penting bagi para generasi muda yang nantinya menjadi masa depan bangsa Indonesia untuk memiliki kemampuan dalam menganalisis suatu permasalahan berdasarkan pola berpikir kritis agar tidak tertinggal dengan perkembangan teknologi yang terus-menerus terjadi pada era 4.0 ini. Akan tetapi, Indonesia sendiri masih berada pada kuadran kinerja yang rendah dengan ekuitas yang tinggi. Hal ini berarti bahwa Indonesia memiliki potensi untuk berpikir kritis, tetapi masih belum dikembangkan secara maksimal. Dalam kampanye sosial ini, Makin Cakap Pikir #BeraniSalah hadir untuk membantu para generasi muda Indonesia mengasah kemampuan berpikir kritis mereka disertai dengan keberaniannya untuk berpendapat.