Muhammad Fahreza
Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Pembangunan Panca Budi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEMODELAN DAN PENGENDALIAN FREKUENSI SISTEM TENAGA LISTRIK PADA SIMULATOR PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA UAP Muhammad Fahreza; Hamdani Hamdani; Zuraidah Tharo
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (188.3 KB)

Abstract

Sistem pembangkit dirasakan sangat perlu guna memenuhi kebutuhan tenaga listrik yang semakin meningkat, kestabilan sangat dibutuhkan pada proses pembangkit sehingga sistem pengendali digunakan untuk menjaga variabel proses tersebut tetap stabil. Salah satunya  adalah dengan pengendalian frekuensi pada turbin-generator suatu pembangkit listrik. Frekuensi dari turbin uap harus dijaga kestabilannya agar keluaran daya listrik berjalan dengan baik. Fluktuasi frekuensi adalah salah satu kendala penyampaian daya listrik ke beban, waktu kembali yang tidak segera ke kondisi normal akan mengakibatkan kerusakan pada sistem dan kemungkinan terjadi gangguan pada jaringan listrik sehingga perlu dilakukan pengaturan speed droop governor. Kontroler yang digunakan untuk menjaga perubahan frekuensi adalah kontrol PID dengan penambahan gain pada kontrol Kp=4, Ki=7 dan Kd=4  dengan karakteristik respon sistem overshoot 11,2%, peak time 0,2 s, rise time 0,0871 s dan settling time 4,81 s. Hal ini menunjukkan hasil yang signifikan karena sistem sebelumnya tanpa kontrol PID memiliki overshoot 76,5% dan setling time 5,02s.