Penelitian ini membahas tentang pengaruh penggunaan media bahan alam terhadap kemampuan mengenal warna pada anak usia dini ini dilatar belakangi oleh pentingnya pengenalan warna untuk anak itu sendiri dan ditemukannya permasalahan di Tk Negeri Gunung Batu Pada Kelompok A terkait kemampuan anak dalam mengenal warna. Tujuan dilakukan penelitian ini ialah untuk mengetahui apakah media bahan alam berpengaruh terhadap kemampuan mengenal warna pada anak kelompok A di TK Negeri Gunung Batu Desa Gunung Batu Kecamatan Cempaka Kabupaten Oku Timur. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif eksperimen dengan desain one shoot case study dimana kelas eksperimen akan diberi perlakuan dan kemudian dilihat hasinya. Dalam membuktikan apakah ada pengaruh dari penggunaan media bahan alam terhadap kemampuan mengenal warna pada anak dilakukan dengan analisis regresi linier sederhana menggunakan uji t. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 12 anak, penentuan sampel menggunakan purposive sampling, teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes dan dokumentasi. Pengujian analisis data menggunakan uji validitas, realibilitas, hipotesis, normalitas dan uji t. Hasil penelitian dalam penelitian ini ialah adanya pengaruh penggunaan media bahan alam terhadap kemampuan mengenal warna pada anak kelompok A Di Tk Negeri Gunung Batu Desa Gunung Batu Kecamatan Cempaka Kabupaten Oku Timur, dimana dipdapatkan hasil t hitung lebih besar dari t tabel yang berada pada taraf signifikasi 5% atau 0,05 dengan perhitungan sebagai berikut (1,795) maka Ho ditolak. Jadi terdapat pengaruh dari media bahan alam terhadap kemampuan mengenal warna.