Stiven Paat
Universitas Negeri Manado

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Penerapan Metode Mengajar Komando Terhadap Gerak Dasar Pada Pasing Menggunakan Kaki Bagian Dalam Pada Permainan Sepak Bola Siswa SMP N 1 Remboken Jan Lengkong; A.R.J Sengkey; Stiven Paat
OLYMPUS: Jurnal Pendidikan Kesehatan dan Rekreasi Vol. 4 No. 1 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/jo.v4i1.7122

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas penerapan gaya mengajar komando dalam meningkatkan kemampuan gerak dasar pada pasing menggunakan kaki bagian dalam dalam permainan sepak bola siswa SMP Negeri 1 Remboken. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan melibatkan 20 siswa dari SMP Negeri 1 Remboken yang terbagi menjadi kelompok eksperimen (10 siswa) dan kelompok kontrol (10 siswa). Penelitian menggunakan rancangan Randomized Pre-Test and Post-Test Control Group. Instrumen yang digunakan meliputi formulir tes dan peralatan seperti bola, stopwatch, sumpring, dan kones. Hipotesis penelitian menyatakan adanya pengaruh positif penerapan metode mengajar komando terhadap kemampuan gerak dasar pada pasing menggunakan kaki bagian dalam dalam permainan sepak bola siswa SMP Negeri 1 Remboken. Analisis data dilakukan menggunakan uji-t. Sebelumnya, dilakukan pengujian persyaratan analisis seperti uji normalitas menggunakan uji Lilliefors dan uji homogenitas varian menggunakan uji varian. Hasil pengujian menunjukkan bahwa data yang digunakan memiliki distribusi normal dan homogen.