Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA FAMILY BUSINESS CV.RAHMA TIGA LIMA SIDENRENG RAPPANG Fira Fadhilla Firman; Febriani; Darwis Said; Ratna Ayu Damayanti
Journal of Economic, Public, and Accounting (JEPA) Vol 5 No 2 (2023): Volume 5 No. 2 April 2023
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jepa.v5i2.2174

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplor Family Business Sustainability melalui rangkaian implemantasi Corporate Social Responsibility (CSR) kepada masyarakat sekitar perusahaan ataupun masyarakat secara luas. Keefektifan program-program CSR yang diterapkan perusahaan sangat penting untuk Family Business agar dapat terus berlanjut karena reputasi perusahaan terbangun dari pandangan masyarakat sekitar yang akan membangun komitmen dan kepedulian masyarakat terhadap kegiatan operasional perusahaan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan deskriptif, pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitan ini menunjukkan bahwa pelaksanaan CSR Family Business CV.Rahma Tiga Lima telah sesuai dengan kebutuhan masyarakat sekitar walaupun masih perlu dimaksimalkan. Adapun program CSR perusahaan meliputi pendidikan, kegiatan keagamaan, fasilitas umum, pegawai, dan pemberdayaan masyarakat.
Analisis Pengendalian Internal Sistem Pengelolaan Aset Rumah Sakit Umum Daerah Nene Mallomo Kabupaten Sidenreng Rappang Fira Fadhilla Firman; Aini Indrijawati; Darmawati
JUMABI: Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Bisnis Vol 2 No 1 (2024): JUMABI : JANUARI
Publisher : CV. Eureka Murakabi Abadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56314/jumabi.v2i1.188

Abstract

Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, rumah sakit harus memberikan pelayanan yang professional dalam menjalankan tugasnya. Untuk meningkatkan efektivitas dalam hal tersebut sistem pengendalian internal harus baik agar dapat mengevaluasi sistem operasional rumah sakit yang berlangsung utamanya dalam hal kelengkapan fasilitas rumah sakit. Sistem pengendalian internal yang diterapkan pada rumah sakit umum daerah harus sesuai dengan standar yang te;aj ditetapkan, dalam hal ini sesuai dengan Standar Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) yang ditetapkan dalam PP Nomor 60 Tahun 2008, yang meliputi lima komponen : (1) Lingkungan Pengendalian (2) Penilaian Risiko (3) Kegiatan Pengendalian (4) Informasi dan Komunikasi (5) Pemantauan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem pengendalian internal atas pengelolaan aset yang diterapkan oleh Rumah Sakit Umum Daerah Nene Mallomo Kabupaten Sidenreng Rappang dan untuk mengetahui kesesuaiannya dengan Standar dalam SPIP. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitan ini menunjukkan bahwa penerapan pengendalian internal pada pengelolaan aset terbagi atas proses penerimaan aset, proses penyimpanan aset dan proses pengeluaran aset, juga ditemukan bahwa sistem pengendalian internal yang diterapkan oleh RSUD Nene Mallomo Kabupaten Sidenreng Rappang belum sepenuhnya sesuai dengan Standar Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP).