St. Safira Alawiyah
Universitas Mataram

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Cyber KineMaster pada Mata Pelajaran IPA Siswa Kelas IV Sekolah Dasar St. Safira Alawiyah; Muhammad Makki; Ketut Sri Kusuma Wardani
JURNAL PENDIDIKAN MIPA Vol 13 No 2 (2023): JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Publisher : Pusat Publikasi Ilmiah, STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpm.v13i2.1101

Abstract

Permasalahan yang terjadi di kelas IV-B SDN 22 Ampenan adalah guru jarang menggunakan media pembelajaran khususnya berbasis IT pada mata pelajaran IPA, akibatnya pemahaman siswa pada materi kurang optimal yang dibuktikan dengan data hasil belajar siswa dibawah standar KKM yakni ≤75. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat kevalidan pengembangan media pembelajaran berbasis cyber kinemaster pada mata pelajaran IPA siswa kelas IV sekolah dasar, mendeskripsikan tingkat kelayakan pengembangan media pembelajaran berbasis cyber kinemaster pada mata pelajaran IPA siswa kelas IV sekolah dasar. Pengembangan media pembelajaran ini menggunakan model pengembangan 4-D yang terdiri dari define, design, develop, dan dissiminate. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu angket validasi ahli materi dan ahli media, angket respon guru, dan angket respon siswa. Analisis data menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan validasi ahli materi diperoleh nilai 93% dengan kategori sangat valid, dan validasi ahli media diperoleh nilai 90% dengan kategori sangat valid, kelayakan respon guru diperoleh nilai 91% dengan kategori sangat layak, dan respon siswa diperoleh nilai 94% dengan kategori sangat layak. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis Cyber KineMaster telah memenuhi kriteria valid dan layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran IPA di kelas IV sekolah dasar.