Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

PENGARUH PENGETAHUAN KERJA, KEMAMPUAN KERJA, DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DISNAKER KABUPATEN KEDIRI Nabila Kartika Sari; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 1 (2022): Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan kerja, kemampuan kerja, dan pengalaman kerja terhadap kinerja pegawai Disnaker Kabupaten Kediri secara parsial dan simultan. Sampel yang digunakan merupakan keseluruhan pegawai Disnaker Kabupaten Kediri sebanyak 40 orang, dianalisis dengan menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis dengan software SPSS for windows 21. Mendapatkan hasil penelitian yaitu pengetahuan kerja, kemampuan kerja, dan pengalaman kerja dengan kinerja karyawan berpengaruh sacara parsial dan simultan di Disnaker Kabupaten Kediri. Dengan hasil koefisien determinasi 97,2% pengaruh yaitu pengetahuan kerja, kemampuan kerja, dan pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan, 2,8% dipengaruhi factor lain selain penelitian ini.
KEPUASAN PELANGGAN DIPENGARUHI OLEH KUALITAS PELAYANAN, PENETAPAN HARGA, DAN LOKASI PADA TOKO AURA PLASTIK Fitriatus Solechah; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam penelitian ini memiliki tujuan guna untuk mengetahui bahwa kualitas pelayanan, penetapan harga, dan lokasi berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan pada Toko Aura Plastik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuatitatif kausalis dan menggunakan instrumen penelitian kuisoner dengan menyebarkan kepada pelanggan toko. Populasi dalam penelitian ini adalah 40 responden, menggunakan teknik nonprobility sampling, dengan menggunakan pendekatan accidental sampling. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik analisis dekriptif dengan menghitung rata -rata,uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi, pengujian hipotesis.
ANALISIS REKRUTMEN, PELATIHAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PRODUKSI DI MARWA BAKERY KEDIRI Leli Nila Sari; Bambang Agus Sumantri; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena adanya permasalahan kinerja karyawan yang disebabkan oleh permasalahan yang ada di dalam perusahaan, permasalahan dalam proses rekrutmen karyawan yang telah dilakukan, pelatihan yang dianggap kurang dipahami, serta motivasi kerja yang kurang diberikan oleh Marwa Bakery Kediri kepada karyawannya. Tujuan di dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis mengenai pengaruh rekrutmen, pelatihan dan motivasi secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan Marwa Bakery Kediri. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif kausalitas. Jumlah responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 40 karyawan. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda diolah dengan bantuan aplikasi SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh positif pada variabel rekrutmen, pelatihan dan motivasi secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan Marwa Bakery Kediri. Diharapkan selanjutnya untuk Marwa Bakery lebih memperhatikan mengenai rekrutmen, pelatihan dan motivasi agar dapat meningkatkan kinerja karyawannya.  
ANALISIS KINERJA KARYAWAN PRODUKSI DITINJAU DARI ASPEK STRES KERJA, BEBAN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA Rokhmatur Rohmah; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh stres kerja, beban kerja dan lingkungan kerja secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan pada bagian produksi PT Temprina Media Grafika Nganjuk. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan teknik kausal. Jumlah responden sebanyak 40 karyawan tetap pada bagian produksi dengan teknik total sampling. Menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan bantuan aplikasi pengolah data SPSS versi 26. Dari hasil penelitian menunjukan secara parsial maupun secara simultan stres kerja, beban kerja dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada bagian produksi PT Temprina Media Grafika Nganjuk. Temuan penelitian mengungkapkan bahwa stres kerja, beban kerja dan lingkungan kerja dapat berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Diharapkan selanjutnya PT Temprina Media Grafika Nganjuk untuk memperhatikan setres kerja, beban kerja dan lingkungan kerja agar meningkatkan kinerja karyawan.
PENGARUH PENGAWASAN, LINGKUNGAN KERJA, DAN REWARD TERHADAP TINGKAT DISIPLIN KERJA PADA PT WONOJATI WIJOYO Fransiscus Adi Setyawan; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Disiplin dalam bekerja adalah sebuah aspek yang banyak menjadi perhatian perusahaan. Tidak dapat dipungkiri bahwasanya disiplin kerja berpengaruh besar terhadap kinerja perusahaan khususnya pada kegiatan operasional perusahaan. Disiplin kerja sendiri pada dasarnya merupakan sebuah hal yang dipengaruhi oleh berbagai faktor baik faktor dari luar maupun faktor dari dalam diri manusia. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana pengaruh dari pengawasan, lingkungan kerja, dan pemberian reward terhadap tingkat disiplin kerja karyawan PT Wonojati Wijoyo. Pada penelitian ini digunakan pendekatan kuantitatif kausalitas dengan subyek penelitian berupa karyawan pada PT Wonojati Wijoyo. Berdasarkan pada hasil analisis data yaitu regresi linier bergada didapatkan bahwa pada  variabel pengawasan, lingkungan kerja, serta reward memiliki pengaruh yang positif atas tingkat disiplin kerja karyawan. Di samping itu, pada pengujian hipotesis mengindikasikan bahwa ketiga-tiganya variabel parsial sekaligus simultan memiliki pengaruh tingkat disiplin kerja karyawan. 
DETERMINAN MANAJEMEN TALENTA, KOMUNIKASI ORGANISASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN MARWA BAKERY KEDIRI Silvia Abimanyu; Bambang Agus Sumantri; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh manajemen talenta, komunikasi organisasi, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan Marwa Bakery Kediri baik secara parsial maupun simultan. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Teknik penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan kuantitatif kausalitas. Sampel yang digunakan yaitu 50 karyawan dengan dianalisis menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis dengan software SPSS for windows versi 25. Hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan bahwa manajemen talenta (X1) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y), komunikasi organisasi (x2) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y), dan kepuasan kerja (X3) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y). Sedangkan secara simultan diketahi bahwa manajemen talenta (X1), komunikasi organisasi (X2), dan kepuasan kerja (X3) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y). Diharapkan untuk Marwa Bakery Kediri lebih memperhatikan manajemen talenta, komunikasi organisasi dan kepuasan kinerja untuk meningkatkan kinerja karyawan.
ANALISIS GAYA KEPEMIMPINAN, MANAJEMEN TALENTA DAN INSENTIF TERHADAP KINERJA KARYAWAN PABRIK ROKOK DUA DEWI CABANG 3 KOTA KEDIRI Silvi Puspitasari; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan, manajemen talenta dan insentif terhadap kinerja karyawan di Pabrik Rokok Dua Dewi Cabang 3 Kota Kediri. Pengambilan data dilakukan pada karyawan Pabrik Rokok Dua Dewi Cabang 3 Kota Kediri dengan sampel yang representatif sebanyak 40 karyawan. Metodologi penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dan menggunakan perangkat lunak IBM SPSS 26.0 for Windows melalui analisis regresi linier berganda. Studi uji-t (sebagian) menunjukkan bahwa variabel gaya kepemimpinan, manajemen talenta, dan insentif dapat berdampak signifikan terhadap kinerja karyawan. Dan hasil Uji-F (uji simultan) menunjukkan bahwa variabel gaya kepemimpinan, manajemen talenta dan insentif secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Untuk meningkatkan kinerja karyawan, Pabrik Rokok Kediri City Dua Dewi 3 harus mampu berkomunikasi dengan lebih baik, memotivasi, melatih dan mempertahankan kinerja karyawan.
PENGARUH DIKLAT, KOMITMEN ORGANISASI, DAN MOTIVASI, TERHADAP KUALITAS SDM ANGGOTA MAPALA PELITA Bagus Dara Cahyo Syah Adi Pradana; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini secara umum bertujuan untuk mengetahui pengaruh diklat, komitmen organisasi, dan motivasi terhadap kualitas SDM pada anggota Mapala Pelita. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dan merupakan jenis penelitian kasualitas. Populasi penelitian ini adalah seluruh anggota aktif Mapala Pelita sebanyak 40 orang. Sampel pada penelitian ini jumlah populasinya kurang dari 100 orang maka jumlah sampelnya diambil secara keseluruhan atau teknik sensus. Pengumpulan data menggunakan kuisioner yang dianalisis menggunakan analisis linier berganda. Hasil penelitian ini peneliti mengungkapkan bahwa diklat, dan motivasi secara parsial berpengaruh signifikan, sedangkan variabel komitmen organisasi tidak berpengaruh signifikan, tetapi secara simultan semua variabel berpengaruh signifikan terhadap kualitas SDM.
KINERJA KARYAWAN BPJS KETENAGAKERJAAN KEDIRI DIPENGARUHI BEBAN KERJA, LINGKUNGAN KERJA, DAN SELF EFFICACY Muhammad Fikri Azhar; Bambang Agus Sumantri; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh beban kerja, lingkungan kerja, dan self efficacy secara parsial maupun secara simultan terhadap kinerja karyawan BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Kediri. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif kausalitas. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 40 responden dengan menggunakan teknik sampel total. Penelitian ini menggunakan analisis data regresi linier berganda dan pengujian yang dilakukan dengan bantuan software SPSS versi 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa parsial beban kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, lingkungan kerja dan self efficacy secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Hasil penelitian secara simultan beban kerja, lingkungan kerja, dan self efficacy berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Kediri.
PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DITINJAU DARI MOTIVASI, KEPUASAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA UD. BAROKAH TULUNGAGUNG Lisna Oktaviana; Suhardi Suhardi
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh antara motivasi, kepuasan kerja, dan disiplin kerja berpengaruh secara bersama-sama terhadap produktivitas kerja karyawan pada UD. Barokah Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis asosiatif. Teknik pengambilan data primer yang diperoleh dari responden melalui pengisian kuesioner dan pengambilan sampelnya menggunakan metode non probability sampling yaitu teknik sampling jenuh, skala yang digunakan adalah skala likert, sedangkan teknik analisis penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, uji regresi linier berganda, uji T, uji F, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa secara parsial (uji-t) motivasi, kepuasan kerja dan disiplin kerja berpengaruh secara signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan. Sedangkan secara simultan (uji-f) variabel motivasi, kepuasan kerja dan disiplin kerja secara bersama-sama berpengaruh signifikan positif terhadap produktivitas kerja karyawan pada UD. Barokah Tulungagung.