Rahmad Zainul Abidin
Program Studi Teknik Informatika Universitas Yudharta

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

TEKNIK MENYEMBUNYIKAN DATA RAHASIA KE FILE AUDIO MENGGUNAKAN METODE STEGANOGRAFI LSB Rahmad Zainul Abidin

Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Yudharta Pasuruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tidak semua informasi boleh diakses oleh setiap orang. Informasi merupakan sesuatu yang sangat berharga apabila informasi tersebut menyangkut tentang aspek-aspek keputusan bisnis, keamanan, ataupun kepentingan umum. Informasi yang terbatas pengaksesanya perlu dijaga keaslian, ketersediaan dan kerahasianya pada saat informasi tersebut akan dikirim kepihak yang berhak. Terdapat berbagai jenis teknik pengamanan informasi diantaranya dengan teknik “Steganografi”. Steganografi berasalah dari bahasa Yunani yaitu steganos yang artinya “terselubung atau tersembunyi” dan graphein yang artinya “menulis” sehingga steganografi artinya adalah “menulis (tulisan) terselubung”. Teknik steganografi sudah dipakai lebih dari 2500 tahun. Steganografi adalah ilmu dan seni menyembunyikan (embedded) informasi dengan cara menyisipkan pesan di dalam pesan lain. Tujuan dari steganografi adalah merahasiakan atau menyembunyikan keberadaan dari sebuah pesan tersembunyi atau sebuah informasi. Disamping itu steganografi juga dapat digunakan untuk melakukan autentikasi terhadap suatu hasil karya sebagaimana pemanfaatan watermarking
PENERAPAN METODE STEGANOGRAFI END OF FILE UNTUK MENYISIPKAN PESAN FILE PADA GAMBAR DIGITAL Rahmad Zainal Abidin

Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Yudharta Pasuruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Steganografi merupakan ilmu dan seni yang mempelajari cara penyembunyian informasi pada suatu media sedemikian rupa sehingga keberadaannya tidak terdeteksi oleh pihak lain yang tidak berhak atas informasi tersebut. Pengguna pertama (pengirim pesan) dapat mengirim media yang telah disisipi informasi rahasia tersebut melalui jalur komunikasi publik, hingga dapat diterima oleh pengguna kedua (penerima pesan).Penerima pesan dapat mengekstraksi informasi rahasia yang ada di dalamnya. Pada skripsi ini, akan membahas tentang bagaimana merancang suatu aplikasi steganografi dan bagaimana proses penyisipannya pada image(citra) serta bagaimana menerapkan metode end of file pada aplikasi steganografi yang dirancang. Metode end of file dapat dijadikan salah satu media transmisi untuk menyembunyikan informasi rahasia berupa pesan teks. Karakteristik metode end of file yang mampu menampung lebih banyak data atau pesan sehingga memungkinkan dapat menyisipkan lebih banyak pesan yang akan disisipkan..Tapi akan akan tetap ditentukan ukuran panjang pesan ynag akan disisipkan agar tidak mempengaruhi ukuran atau citra penampung yaitu image(citra) tersebut.
KOMPARASI METODE HYBRID IMAGE WATERMARKING DWT-SVD DENGAN RDWT-SVD UNTUK PROTEKSI PADA CITRA DIGITAL RAHMAD ZAINUL ABIDIN

Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Yudharta Pasuruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metode watermarking terus berkembang, mulai dari penggunaan teknik watermaking yang berdasarkan pada domain spasial, domain frekuensi sampai dengan penggabungan dari beberapa metode watermarking. Untuk menghasilkan metode atau teknik watermarking yang lebih baik untuk proteksi pada file gambar atau citra digital dilakukan penggabungan atau kombinasi beberapa metode watermarking yang sudah ada. Teknik ini dikenal dengan istilah hybrid image watermarking. Tujuan dari hybrid image watermarking supaya bisa menghasilkan teknik watermarking yang memiliki kriteria robust dan imperceptibility yang tinggi. Dari berbagai kombinasi hybrid image watermarking yang dilakukan dalam bidang watermarking, kecendrungan menggabungkan metode Discrete Wavelet Transform (DWT) dengan teknik Singular Value Decomposition (SVD) banyak dilakukan karena bisa menghasilkan teknik watermarking yang memiliki kriteria robust dan imperceptibility yang tinggi. Penambahan unsur redudansi pada Discrete Wavelet Transform (RDWT) bisa menghasilkan teknik watermarking yang lebih robust lagi dibandingkan dengan teknik lain, dan hal ini yang ingin dibuktikan pada penelitian ini dengan melakukan komparasi hybrid image watermarking metode DWT-SVD dengan teknik RDWT-SVD. Dari hasil pengujian tingkat imperceptibility metode DWT-SVD menghasilkan nilai PSNR 44.5187dB, Q 4.9815 dan Corr 0.9987 sedangkan metode RDWT-SVD menghasilkan nilai PSNR 44.5237dB, Q 4.9816 dan Corr 0.9987. Pada pengujian tingkat robustness presentase keberhasilan ekstraksi watermark untuk metode DWT-SVD sebesar 82% sedangkan metode RDWT-SVD 83%. Dari hasil pengujian imperceptibility dan robustness memberikan rekomendasi bahwa metode RDWT-SVD lebih baik untuk proteksi pada citra digital.
IMPLEMENTASI FIREBASE PADA SISTEM KENDALI LAMPU JARAK JAUH BERBASIS ANDROID zainul abidin; Emil M. Bashofi

Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Yudharta Pasuruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (789.545 KB) | DOI: 10.35891/explorit.v10i2.1310

Abstract

Dengan berkembangnya teknologi yang semakin canggih untuk dapat menyelesaikan kebutuhan manusia dari segala aspek. Listrik adalah salah satu kebutuhan manusia yang sangat berguna. Rendah atau tingginya pemakaian listrik tergantung pada tingkat kebutuhan manusia. Cara untuk membantu efisiensi anggaran biaya yang dikeluarkan akibat pemakaian listrik akibat. Lampu sebagai penerangan juga dapat terjadi pemborosan pemakaian listrik akibat nyala lampu terus menerus lupa dimatikan. Pada peneltian sebelumnya penelitian yang mengembangkan teknologi sistem kendali On/Off lampu menggunakan koneksi bluetooth namun kendala pada penelitian tersebut adalah jarak jangkauan koneksi bluetooth berkurang jika jaraknya jauh. Maka penelitian ini mengusulkan metode firebase yang dapat mengirimkan data ke Esp8266(NodeMCU) untuk mengendalikan sistem On/Off lampu. Dengan sistem aplikasi Lamp Controller diharapkan mempermudah mengontrol lampu dari jarak jauh sehingga dapat menghemat pemakain listrik. Pada pengujian Responsif sisitem dengan keceptan bandwitch 1 Mbps menghasilkan waktu delay 3 detik dan jika kecepatan bandwitch 1,6 Mbps menghasilkan delay 1 detik, dengan ini meyatakan semaikin besar bandwitch semakin singkat delay yang terjadi. Pada pengujian kuisoner menyatakan sisitem aspek fungsional secara keseluruhan memiliki presaentase kalayakan 89,4 %. Hasil yang di dapatkan setelah membandingkan presntase kelayakan perangkat lunak adalah disimpulkan kualitas fungsional sistem apliksi Lamp Controller memiliki kategori “sangat layak”. Kata kunci: Lampu, firebase, esp8266(NodeMCU).
Penerapan Metode Steganografi One Domain (OD) Untuk Keamanan Penyisipan Data Pada File Gambar Rahmad Zainul Abidin
NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications) Vol 1, No 1 (2016): Juni 2016
Publisher : Computer Society of Nahdlatul Ulama (CSNU) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36564/njca.v1i1.8

Abstract

Berbagai teknik untuk menangkal kejahatan yang menggunakan teknologi informasi telah dilakukan, seperti teknik penyampaian pesan dengan steganografi LSB (Least Significan Bit). Namun LSB memiliki kelemahan, yaitu menyisipkan data pada semua warna merah hijau biru (RGB). Hal ini akan mengakibatkan pixel gambar akan lebih banyak berubah. Sedangkan steganografi OD (One Domain) perubahan warna pixel lebih sedikit dikarenakan hanya warna merah saja yang disisipi teks . Berdasarkan kelemahan LSB tersebut maka penelitian ini mengusulkan teknik steganografi OD sebagai teknik penyisipan data rahasia pada gambar digital. Proses pengujian penelitian ini dengan diuji dengan analisis PNSR, untuk mengetahui tingkat perubahan gambar asli (cover image) dengan gambar sisipan (stego image). Hasil dan kesimpulan yang didapat bahwa metode steganografi OD lebih baik dari pada steganografi LSB.