Mufidatul Laila Mufassaroh
Universitas Sebelas Maret - UNS

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KUALITAS PELAYANAN POSYANDU BOUGENVILE DESA SUKOREJO KECAMATAN WIDODAREN KABUPATEN NGAWI Mufidatul Laila Mufassaroh; Jumiyanto Widodo
JANE - Jurnal Administrasi Negara Vol 15, No 1 (2023): JANE (Jurnal Administrasi Negara)-Agustus 2023
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/jane.v15i1.31456

Abstract

Artikel ilmiah ini berisi tentang penelitian kualitas pelayanan di Posyandu Bougenville Desa Sukorejo, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran kualitas pelayanan di Posyandu Bougenville. Posyandu merupakan suatu wadah pemeliharaan kesehatan yang dilakukan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dipandu oleh petugas kesehatan setempat dan bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan anak. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan instrumen penelitian yang digunakan dengan cara observasi secara langsung dan wawancara kepada kader Posyandu dan masyarakat khususnya ibu-ibu yang setiap bulannya mendatangi Posyandu Bougenville Desa Sukorejo, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan kesehatan di Posyandu Bougenville Desa Sukorejo, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi sudah cukup baik. Akan tetapi, untuk lebih mengoptimalkan pelayanan yang sudah baik tersebut maka perlu adanya dukungan dari banyak pihak, salah satunya adalah dukungan dari pemerintah sebagai institusi tertinggi baik secara finansial, sarana dan prasarana, serta pembinaan kader.