Wahyu Muhammad Nur
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN PRIMA INDONESIA

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Hubungan Efektivitas Obat Antiviral Terhadap Lama Rawat Pasien Covid-19 Rawat Inap di Rumah Sakit Ananda Babelan Tahun 2021 Feri Setiadi; Wahyu Muhammad Nur
Lumbung Farmasi: Jurnal Ilmu Kefarmasian Vol 4, No 2 (2023): Juli
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/lf.v4i2.11105

Abstract

Corona virus disease 2019 (COVID-19) merupakan penyakit menular yang menyerang saluran pernafasan dengan tingkat penyebaran yang cepat bahkan dapat menimbulkan kematian, disebabkan oleh Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus 2 (SARS-CoV-2). Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan efektivitas obat Antiviral terhadap lama rawat pasien COVID-19 rawat inap di Rumah Sakit Ananda Babelan tahun 2021. Desain penelitian ini menggunakan penelitian cross sectional, yaitu melakukan observasi terhadap data pasien dengan data rekam medis. Data yang digunakan adalah retrospektif yang dianalisis dengan cara analisis univariat deskriptif melihat sosiodemografi (usia, jenis kelamin, penyakit penyerta), pola pengobatan pasien (Antiviral), serta analisis bivariat melihat hubungan efektivitas obat Antiviral terhadap lama rawat pasien COVID-19 dengan mengevaluatif dari data rekam medis pasien menggunakan statistik Chi-Square. Sampel yang digunakan adalah pasien dengan diagnosa COVID-19 di Rumah Sakit Ananda Babelan berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi yaitu slovin dengan margin error 5%. Keseluruhan pasien di Rumah Sakit Ananda Babelan tahun 2021 sebanyak 1785 pasien dari perhitungan slovin didapatkan hasil sebanyak 330 pasien. Hasil penelitian ini menunjukan jumlah terbanyak pasien berjenis kelamin laki-laki sebanyak 177 pasien (53,6%), sedangkan pasien berjenis kelamin perempuan sebanyak 153 pasien (46,4%). Obat Antiviral yang digunakan yaitu Oseltamivir sebanyak 79 Pasien (23,9%), Favipiravir sebanyak 250 Pasien (75,8%), dan Remdesivir sebanyak 1 pasien (0,3%). Berdasarkan hasil uji Chi-Square didapatkan nilai P value = 0,002 yang menunjukkan terdapat hubungan antara pengunaan Antiviral terhadap lama rawat pasien COVID-19 rawat inap di Rumah Sakit Ananda Babelan tahun 2021.