Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT KECAMATAN GUNUNGPATI MELALUI PENINGKATAN PRODUKTIVITAS, KUALITAS, DAN DIVERSIFIKASI PRODUK PASCA PANEN Rosidah Rosidah; Henry Ananta; Sunyoto Sunyoto
Jurnal Abdimas Vol 19, No 2 (2015): December 2015
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/abdimas.v19i2.4715

Abstract

Kegiatan KKN-PPM ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat melalui peningkatan produktivitas, kualitas, dan diversifikasi produk pasca panen. Sasaran kegiatan adalah masyarakat di empat kelurahan di kecamatan Gunungpati, yaitu Sukorejo, Kalisegoro, Mangunsari, dan Ngijo. Kegiatan ini melibatkan 68 mahasiswa dari berbagai program studi dan dibimbing oleh tiga dosen pembimbing lapangan (DPL). Kegiatan dimulai pada bulan Agustus hingga Desember 2014. Hasil kegiatan KKN-PPM antara lain adalah1) dihasilkan produk unggulan pada empat kelurahan yang menjadi sasaran kegiatan, yaitu brownies singkong di Kel. Sukorejo, sirup jahe di Kel. Kalisegoro, abon lele di Kel. Mangunsari, dan telur asin di Kel. Ngijo, 2) Pada semua produk yang dihasilkan telah diberi kemasan dan telah dilakukan promosi dan pemasaran, 3) Telah berhasil dibentuk lima Kelompok Pelaku Usaha Mikro (KPUM), yaitu “Sukma” di Kel. Sukorejo, “Sembodo” di. Kel Kalisegoro, “Mangunsari Mandiri” di Kel. Mangunsari, dan “Ngijo Sejahtera” dan “Ngijo Sentosa” di Kel. Ngijo, 4) Produk makanan/minuman yang dibuat telah diajukan/didaftarkan untuk mendapatkan No. P-IRT dari dinas Kesehatan Kota Semarang, dan 5) Kepada semua Kelompok PUM telah diberikan bantuan mesin/peralatan produksi untuk mendukung kelancaran usaha serta telah diajukan bantuan mesin/peralatan ke Bapermas yang akan direalisasikan tahun 2015.Kata kunci: pemberdayaan, produktivitas, kualitas, diversifikasi, pasca panen
Analisis Kelayakan Teknis Pembangkit Listrik Tenaga Sampah Pada TPA Pasuruhan Fahmi Miftachur Rohman; Henry Ananta; Eko Supraptono; Sri Sukamta
Electrices Vol 5 No 2 (2023): Volume 5 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Politeknik Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32722/ees.v5i2.5807

Abstract

Penggalian potensi EBT di berbagai daerah diperlukan agar paparan emisi GRK akibat sistem energi pembangkit listrik berbahan bakar fosil dengan tingkat polusi tinggi dapat diminimalkan. Tingginya timbunan limbah padat perkotaan TPA Pasuruhan menjadi sumber EBT yang potensial namun keberadaannya belum dimanfaatkan secara optimal. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk meninjau potensi sampah TPA Pasuruhan sebagai bahan baku pembangkitan listrik dan menilai kelayakan aspek teknis berupa peninjauan lokasi, kebutuhan lahan, dan potensi pembangkitan energi listrik. Metode penelitian yang digunakan berupa simulasi dengan software Aspen Hysys V11. Analisis potensi sampah TPA Pasuruhan dilakukan dengan menguji proksimat dari sampel sampah, analisis ultimate dan uji nilai kalor (LHV) sampah. Hasil penelitian didapatkan potensi pembangkitan listrik ke jaringan listrik sebesar 544,54 kW dari suplai sampah sebanyak 3.347,63 kg/jam dengan nilai hasil uji proksimat, ultimate, dan nilai kalor LHV sampah memenuhi kriteria standar dan TPA Pasuruhan layak dari aspek teknis untuk pembangunan pembangkit listrik.