Guru Pendidikan agama Islam memiliki tanggung jawab untuk menyebarluaskan pemahaman iman yang benar, yang tidak berkompromi dengan nilai-nilai seperti keragaman dan kebangsaan. Hal ini diperlukan untuk menghindari ajaran radikal yang dapat mengobarkan ketegangan antara umat Islam dan kelompok agama lain, serta tindakan kekerasan yang dilakukan atas Nama agama. Rumusan masalah Bagaimana pemahaman guru Pendidikan Agama Islam terhadap isu radikalisme di kalangan peserta didik, Bagaimana Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam mencegah radikalisme, Bagaimana efektivitas strategi yang digunakan oleh guru Pendidikan Agama Islam dalam mencegah serta menanggulangi radikalisme di kalangan peserta didik, Apa saja faktor pendukung dan penghambat Guru Pendidikan Agama Islam dalam mencegah radikalisme, Penelitian bertujuan untuk menggambarkan tentang, Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam mencegah paham radikalisme peserta didik dengan pendekatan metode kualitatif. Strategi yang digunakan guru Pendidikan Agama Islam dalam mencegah nilai-nilai radikalisme diantaranya, memberikan edukasi kepada peserta didik mengenai radikalisme dan bahayanya, pembiasaan melalui kegiatan keagamaan, membiasakan berempati pada orang lain, menanamkan cinta kepada agama dan tanah air, serta menguatkan sikap tasamuh dan tarahum. Dampak dari penerapan strategi guru Pendidikan Agama Islam dalam mencegah nilai-nilai radikalisme pada peserta didik diantaranya, wawasan peserta didik mengenai radikalisme menjadi bertambah, pendidikan karakter peserta didik menjadi lebih kuat, terbentuknya sikap empati dan kesadran sosial, serta sikap tasamuh dan tarahum antara peserta didik menjadi meningkat