Diana Noviyanti
Universitas Islam Negeri Profesor Kiai Haji Saifuddin Zuhri Purwokerto

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peran Yayasan Dalam Peningkatan Mutu Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah di Cilacap Dewi Ariyani; Diana Noviyanti
Jurnal Penelitian Agama Vol. 22 No. 2 (2021)
Publisher : LPPM UIN Saizu Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24090/jpa.v22i2.2021.pp239-259

Abstract

MI Ya BAKII 1 Kesugihan adalah alasan awal dibentuknya Ya BAKII. Madrasah ini merupakan MI pertama di bawah naungan Ya BAKII yang telah mendapatkan akreditasi A. Peran yayasan dalam penyelenggaraan pendidikan menjadi sangat penting. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran yayasan dalam meningkatkan mutu pendidikan di MI Ya BAKII 1 Kesugihan, Kabupaten Cilacap. Penelitian ini menggunakan metode penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif yang disajikan dalam bentuk analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, dokumentasi, dan observasi, sedangkan teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ya BAKII berperan dalam setiap aspek penyelenggaraan pendidikan, dan yayasan telah aktif berkontribusi dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di MI Ya BAKII 1 Kesugihan. Adapun rincian peran Ya BAKII dalam penyelenggaraan pendidikan adalah: 1) Memberikan kepercayaan dalam pengelolaan pendidikan kepada pendidik dan tenaga kependidikan terbaik. 2) Terlibat dalam merumuskan upaya pengembangan dan menentukan arah pengembangan sekolah. 3) Memberikan beasiswa kepada peserta didik. 4) Memberikan dukungan dalam pemenuhan sarana dan prasarana. 5) Meningkatkan sumber daya manusia di sekolah. 6) Melaksanakan pengendalian dalam pengelolaan sekolah.