Tuski Tuski
Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Model Discovery Learning dalam Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas X MIPA SMA Negeri 10 Pinrang (Studi pada Materi Pokok Reaksi Reduksi Oksidasi) Tuski Tuski; Muhammad Syahrir; Sugiarti Sugiarti
ChemEdu Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Jurusan Kimia FMIPA UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/chemedu.v4i1.27785

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pra eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui apakah model discovery learning efektif terhadap peningkatan hasil belajar peserta didik kelas X MIPA SMA Negeri 10 Pinrang (materi pokok reaksi redoks). Desain penelitian yang digunakan adalah one group pretest-posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik Kelas X MIPA SMA Negeri 10 Pinrang yang terdiri dari tiga kelas. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara random sampling. Sampel pada penelitian ini adalah kelas X MIPA 2 yang berjumlah 30 peserta didik. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar berupa pretest dan posttest. Hasil analisis deskriptif menunjukkan peningkatan hasil belajar dari rata-rata sebelum perlakuan yaitu 46 meningkat menjadi 71 dengan rata-rata gain ternormalisasi 0,67 yang artinya peningkatan hasil belajar peserta didik kelas X MIPA SMA Negeri 10 Pinrang setelah menggunakan model discovery learning berada pada kategori sedang. Hasil pengujian hipotesis menggunakan uji-t satu sampel diperoleh thitung = 4,152 lebih besar dari ttabel = 1.699 pada taraf signifikan α = 0,05. Berdasarkan data tersebut, disimpulkan bahwa penggunaan model discovery learning efektif terhadap peningkatan hasil belajar peserta didik kelas X MIPA SMA Negeri 10 Pinrang (materi pokok reaksi redoks).