Mufida Khoirinisa
Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Sistem Informasi Tes Departemen Calon Karyawan Di Lembaga Pelatihan Kerja ( LPK ) Weaving Sritex Berbasis Web Mufida Khoirinisa; Kresno Ario Tri Wibowo; Eka Budhi Santosa
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.78

Abstract

Tes Departemen Weaving merupakan teknikal tes yang bertujuan untuk mengukur kemampuan calon karyawan di bagian teknik pertenunan. Tes tersebut antara lain tes jalan cepat, sambung benang, pasang benang pakan, Reaching/cucuk, praktik keahlian, interview user. Tes tersebut akan dilakukan di LPK Weaving, Dalam pengolahan data tes Departemen Weaving masih manual menggunakan Microsoft excel di mulai dari pendataan peserta tes Departemen yang melakukan input berkas dari masing-masing calon karyawan dan melakukan input nilai dari hasil tes tersebut. Selain itu karyawan LPK Weaving harus membuat laporan hasil tes Departemen kepada HR (Human Resources) Sritex untuk diproses lebih lanjut. Namun dalam pengerjaannya masih memakan waktu yang lama dan data yang dihasilkan juga tidak efisien.Berdasarkan uraian dari latar belakang, maka dapat dirumuskan masalah yang akan diselesaikan dalam penelitian ini adalah ”Bagaimana merancang dan membuat sistem informasi tes Departemen calon karyawan di LPK Weaving berbasis Web”. Untuk pengembangan sistem menggunakan metode Software Development Life Cycle (SDLC) dengan model Waterfall. Untuk Bahasa pemrograman menggunakan PHP dengan framework Codeigniter dan basis data MYSQL. Sistem Informasi bertujuan untuk memudahkan dalam pengelolaan data informasi.