Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui. Bagaimana berlangsungnya metode tanya jawab dalam pembelajaran PAI, bagaimana guru PAI dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dengan menggunakan metode tanya jawab dalam proses pembelajaran PAI, bagaimana guru PAI dalam dapat mengamati keaktifan siswa dengan menggunakan metode tanya jawab di dalam pembelajaran PAI. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Lokasi penelitian di SMA Islam Sultan Agung 3 Semarang. Jenis dan data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Tehnik pengumpulan data menggunakan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, data display, verivication. uji keabsahan data. Berdasarkan hasil penelitian skripsi yang dilakukan oleh peneliti menyatakan penerapan metode tanyak jawab yang dilakukan oleh guru PAI di SMA Islam Sultan Agung 3 Semarang dilakukan dalam upaya guru PAI untuk meningkatkan keaktifan perserta didik dalam pembelajaran PAI di kelas. Upaya yang dilakukan sekolah untuk mengarahkan guru menciptakan guru yang berkualitas dalam proses pembelajaran dengan menciptakan suasana yang cocok dalam pembelajaran dikelas dan tentunya dalam penguasaan metode pembelajaran termasuk dalam penggunaan metode tanya jawab dengan membangun keaktifan siswa dan memusatkan perhatian siswa kepada pendidik. yaitu dengan cara menyebarkan pertanyaan secara menyeluruh sehingga apabila dari siswa yang mampu menjawab pertanyaan dari guru PAI akan diberikan berupa tambahan nilai. Kata Kunci: penggunaan metode tanya jawab, pembelajaran PAI