AbstractThis article aims to explore the principles and models of transformative Islamic religious education (PAI) learning in fostering spiritual awareness and independent thinking among students. In the context of Islamic education, a transformative approach is crucial to generate deep and meaningful learning experiences for students. The research methods employed include literature review and qualitative analysis of the learning approaches that have been developed and implemented in various educational institutions.The findings reveal several key principles that should be applied in transformative PAI learning, including direct experience, reflection, dialogue, and real-world action. Furthermore, effective learning models encompass the use of interactive methods, contextual approaches, and the integration of information and communication technology. The implementation of these principles and models is expected to help students develop a deeper understanding of Islamic values, strengthen their spiritual bonds, and cultivate critical and independent thinking abilities. Keywords: transformative; spiritual; contextual,. Abstrak:Artikel ini bertujuan untuk menggali prinsip-prinsip dan model pembelajaran pendidikan Agama Islam yang transformatif dalam membantu membangun kesadaran spiritual dan kemandirian berpikir pada siswa. Dalam konteks pendidikan Agama Islam, pendekatan transformatif penting untuk menghasilkan pengalaman pembelajaran yang mendalam dan signifikan bagi siswa. Metode penelitian yang digunakan meliputi tinjauan literatur dan analisis kualitatif terhadap pendekatan pembelajaran yang telah dikembangkan dan diimplementasikan di berbagai lembaga pendidikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa prinsip kunci yang harus diterapkan dalam pembelajaran pendidikan Agama Islam yang transformatif, termasuk pengalaman langsung, refleksi, dialog, dan tindakan nyata. Selain itu, model pembelajaran yang efektif mencakup penggunaan metode interaktif, pendekatan kontekstual, dan pengintegrasian teknologi informasi dan komunikasi. Implementasi prinsip-prinsip dan model-model ini diharapkan dapat membantu siswa mengembangkan pemahaman yang lebih dalam tentang nilai-nilai Islam, memperkuat ikatan spiritual mereka, dan mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan mandiri. Kata Kunci: transformatif, spiritual;, kontekstual.