Nadila Karno
STIKes Maharani Malang, Universitas Islam Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN KADAR KREATININ DAN LAMA MENGKONSUMSI OBAT DIABETES PADA PENDERITA DM TIPE 2 Nadila Karno; Erni Yohani Mahtuti; Faisal Faisal; Muhammad Basyaruddin
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 4 No. 4 (2023): DESEMBER 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v4i4.20012

Abstract

Diabetes melitus adalah penyakit kelainan metabolisme yang ditandai dengan hiperglikemia dengan penurunan insulin. Menurut data kesehatan dunia (WHO), penderita diabetes melitus mencapai 422 juta jiwa diperkirakan meningkat sebesar 11,8% pada tahun 2030 dan 2045. Lama mengonsumsi obat diabetes di Puskesmas (X) yaitu 5-11 tahun. Rumusan masalah dalam penelitian ini apakah ada hubungan kadar kreatinin dan lama Mengonsumsi obat diabetes pada penderita DM tipe 2 di Puskesmas(X), yang bertujuan untuk mengetahui hubungan kadar kreatinin dan lama mengonsumsi obat diabetes pada penderita DM  tipe 2 di Puskesmas(X). Rancangan penelitian ini menggunakan kuantitatif dengan desain penelitian metode cross-sectional. Populasi data rekam medis bulan Juni 2023 sebanyak  30 sampel pasien DM tipe 2, dengan teknik sampel dalam penelitian ini menggunakan random sampling/probability. Variabel penelitian ini, variabel independen lama mengonsumsi obat diabetes dan variabel dependen kadar kreatinin. Pengumpulan data berupa data sekunder dari catatan rekam medis dan analisis data dilakukan menggunakan SPSS. Hasil nilai kadar kreatinin yang abnormal didapatkan sebanyak 8 penderita dan nilai kadar kreatinin yang normal didapatkan 22 penderita dengan lama mengonsumsi obat sekitar 5-11 tahun. Penelitian ini menunjukkan bahwa kadar kreatinin penderita diabetes setelah mengkonsumsi obat tidak terdapat korelasi yang signifikan p > 0,05 (0,998 > 0,05). Oleh sebab itu dapat diartikan bahwa kadar kreatinin tidak berkorelasi dengan Lama mengonsumsi obat diabetes melitus.