Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PERANAN BUDAYA ORGANISASI DALAM MENINGKATKAN DAYA TARIK WISATA MELALUI PENERAPAN SAPTA PESONA DI MUSEUM PUSAKA NIAS Ivon Zebua; Syah Mendröfa; Eliagus Eliagus; Maria Bate’e
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 6 No. 4 (2023): Volume 6 No 4 Tahun 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v6i4.22952

Abstract

Budaya organisasi yang kuat dicirikan oleh nilai inti dari organisasi yang dianut dengan kuat, diatur dengan baik dan dirasakan bersama secara luas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana budaya organisasi, serta peranan budaya organisasi dalam menerapkan Sapta Pesona dan meningkatkan daya tarik wisata di Museum Pusaka Nias. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ditemukan bahwa nila-nilai budaya organisasi Museum Pusaka Nias adalah spiritualitas, kejujuran, disiplin, bekerja merdeka dan kolaborasi. Budaya organisasi Museum Pusaka Nias memiliki peran aktif dan sangat penting dalam menerapkan Sapta Pesona; karyawan melaksanakan pelayanan dengan sepenuh hati tanpa bersungut-sungut atau bekerja dengan merdeka/mandiri. Tanggung jawab yang diberikan bagi setiap karyawan dilaksanakan dengan rutin dan penuh kesungguhan serta berkolaborasi dengan yang lain. Sehingga, daya tarik wisata Museum Pusaka Nias dapat meningkat.