Gigih Kenanga Sari
Universitas An Nurr

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENURUNAN INTENSITAS NYERI REMATIK DENGAN BALURAN TUMBUKAN JAHE DAN CENGKEH DI PUSKESMAS PENAWANGAN 1 Sutrisno Sutrisno; Gigih Kenanga Sari; Kiki Natassia
The Shine Cahaya Dunia D-III Keperawatan Vol 5, No 1 (2020): THE SHINE CAHAYA DUNIA D-III KEPERAWATAN
Publisher : Universitas An Nuur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35720/tscd3kep.v5i1.207

Abstract

Latar belakang: Rematik merupakan penyakit inflamasi sistemik kronis yang menyerang persendian terutama sendi synovial yang dapat mengganggu aktifitas penderita karena rasa nyeri yang ditimbulkan. Penurunan intensitas nyeri rematik dapat diturunkan dengan membalurkan campuran tumbukan jahe dan cengkeh pada area nyeri sendi dengan sensasi rasa hangat yang dihasilkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh pemberian baluran campuran tumbukan jahe dan cengkeh terhadap penurunan intensitas nyeri rematik di puskesmas penawangan 1.Metode: Pada penelitian ini menggunakan desain Quasi Experimen dengan rancangan pretest-posttest control group design. Teknik pengambilan sampel dengan probability sampling, metode yang digunakan simple random sampling dengan 40 responden yang dibagi 2 yaitu 20 pada kelompok kasus dan 20 lagi pada kelompok kontrol.Hasil: Sebelum diberikan baluran campuran tumbukan jahe dan cengkeh diperoleh nilai rata-rata (mean) skala nyeri sebesar 5.00 pada kelompok kasus dan 4.70 pada kelompok kontrol, sedangkan sesudah diberikan baluran campuran tumbukan jahe dan cengkeh diperoleh hasil sebesar 1.60 pada kelompok kasus dan 3.85 pada kelompok kontrol. Hasil uji diperoleh nilai ? = 0.000 (? < 0.05) yang menunjukan adanya perbedaan signifikan antara sebelum dan sesudah intervensi.Simpulan: Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian baluran campuran tumbukan jahe dan cengkeh terhadap penurunan intensitas nyeri rematik di Puskesmas Penawangan 1. Kata kunci: Rematik, Skala Nyeri, Campuran Tumbukan Jahe Dan Cengkeh