p-Index From 2020 - 2025
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Jurnal Perikanan
Okta Rizal Karsih
Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EFEKTIVITAS TINGGI AIR TERHADAP SPECIFIC GROWTH RATE (SGR) DAN SURVIVAL RATE (SR) BENIH IKAN DEWA (Tor sp) PADA WADAH TERKONTROL Anne Rumondang; Mhd. Mhd Aidil Huda1; Okta Rizal Karsih; Putri Pridayem
Jurnal Perikanan Unram Vol 13 No 4 (2023): JURNAL PERIKANAN
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jp.v13i4.693

Abstract

Ikan Dewa (Tor sp) memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Di Sumatera Utara masyarakat suku Batak menyajikan ikan Dewa sebagai syarat pada upacara adat seperti pernikahan dan kelahiran anak. Akibatnya aktivitas penangkapan ikan Dewa di alam semakin meningkat. Beberapa ancaman lain yang menyebabkan populasi ikan Dewa berkurang adalah penangkapan yang tidak ramah lingkungan, kegiatan antropogenik, alih fungsi lahan, pencemaran air, serta penggundulan hutan. Ancaman-ancaman tersebut berakibat pada kelangsungan hidup dan kritisnya sumber daya ikan Dewa. Salah satu cara untuk mengurangi ancaman kepunahan bagi ikan Dewa adalah menjaga kualitas air. Upaya pengelolaan air media budidaya tersebut dapat dilakukan dengan pengaturan dalam wadah budidaya meliputi pengaturan ketinggian air. Tujuan Penelitian ini untuk menganalisis kemampuan pemeliharaan ikan dengan tinggi air yang efektif pada wadah terkontrol dalam menjaga kualitas air, meningkatkan Specific Growth Rate (SGR) dan Survival Rate (SR) ikan Dewa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen. Dengan 3 perlakuan dan 3 ulangan yakni P1 (15 cm), P2 (20 cm), P3 (25 cm). Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan diperoleh tinggi air yang efektif untuk SGR dan SR benih ikan Dewa pada wadah budidaya terkontrol terdapat pada perlakuan P3 (25 cm). Dimana nilai SGR ikan Dewa sebesar 4,4 % dan nilai persentase SR ikan Dewa sebesar sebesar 81.7 %.