Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PEMBERIAN PUPUK KOTORAN KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TERUNG PADA TANAH PODSOLIK MERAH KUNING NGATIMIN RAJI; SITI HADIJAH; TATANG ABDURRAHMAN
Jurnal Sains Pertanian Equator Vol 6, No 1 (2017): April 2017
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jspe.v6i1.17952

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk kotoran kambing serta mendapatkan dosis yang tepat terhadap pertumbuhan dan hasil terung pada tanah podsolik merah kuning. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei 2016– Juli 2016 dikebun percobaan Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura Pontianak. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dengan 5 ulangan dan tiap ulangan terdiri dari 3 sampel. Penelitian yang dimaksud adalah 354 g/polybag, 815 g/polybag, 1.276 g/polybag, 1736 g/polybag dan 2.198 g/polybag. Variabel yang diamati dalam penelitian ini meliputi tinggi tanaman, volume akar, berat kering, jumlah cabang produktif, persentasi bunga menjadi buah, berat buah pertanaman dan jumlah buah pertanaman. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa pemberian pupuk kotoran kambing berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, berat kering tanaman, jumlah cabang produktif, berat buah dan jumlah buah. Pemberian pupuk kotoran kambing sebanyak 1.276 g/polybag memberikan pertumbuhan dan hasil terbaik pada tanaman terung.