Amalia
Universitas Cokroaminoto Palopo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Penggunaan Media Pop Up Book terhadap Kemampuan Menulis Puisi Amalia; M. Zulham; Iin Dwi Aristy Putri
Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra Vol. 10 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/onoma.v10i3.3961

Abstract

Berdasarkan observasi awal yang dilakukan peneliti, pembelajaran menulis puisi masih cenderung meminimalkan keterlibatan peserta didik sehingga siswa tidak dapat memahami pelajaran yang disampaikan oleh guru yang mengakibatkan siswa tidak mampu menyelesaikan tugas yang diberikan dalam menuliskan puisi. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang bertujuan untuk mendeskripsikan hasil menulis puisi siswa sebelum dan setelah penggunaan media Pop Up Book, mendeskripsikan peningkatan kemampuan menulis puisi siswa setelah penggunaan media Pop Up Book. Satuan eksperimen dalam penelitian ini adalah siswa kelas IVA SDN 6 Bogar Kota Palopo. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini terdiri dari lembar observasi keterlaksanaan, dan tes kemampuan menulis puisi siswa. Penelitian ini menunjukkan bahwa hasil kemampuan menulis puisi siswa sebelum penerapan media Pop Up Book dikategorikan sangat rendah dan kemampuan hasil menulis puisi siswa setelah penerapan media Pop Up Book dikategorikan sangat tinggi. Sehingga dapat disimpulkan, terdapat peningkatan kemampuan menulis puisi siswa setelah penggunaan media Pop Up Book siswa kelas IVA SDN 6 Bogar Kota Palopo.