Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Workshop Perancangan Portofolio untuk Freelance Illustrator di Kabupaten Kuningan Azhar Natsir Ahdiyat; Elin Herlina; Tri Septiar Syamfithriani
Journal of Innovation and Sustainable Empowerment Vol. 3 No. 1 (2024)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jise.v3i1.36

Abstract

Tren freelancing atau bekerja secara lepas di Indonesia terus meningkat seiring perkembangan teknologi. Hal ini dikarenakan tempat kerja, fleksibilitas waktu kerja, dan generasi muda yang ingin memiliki pekerjaan bermakna bagi dirinya. Berdasarkan penelusuran penulis, di Kabupaten Kuningan terdapat kurang-lebih 50 pekerja lepas di bidang ilustrasi yang menggantungkan hidupnya lewat pekerjaan menggambar ilustrasi. Beberapa di antaranya sudah menjalani profesi tersebut bertahun-tahun, sisanya rata-rata telah aktif bekerja kurang dari 5 tahun. Angka di atas tidak termasuk para ilustrator pemula yang belum lama aktif berkarya. Melalui fleksibilitas kerja yang dimiliki freelance illustrator memungkinkan mereka menerima pekerjaan baik dari dalam maupun luar negeri. Pekerjaan tersebut dapat datang melalui sosial media maupun platform tertentu yang menghubungkan antara pekerja lepas dengan klien/perusahaan. Dengan skema tersebut menuntut para freelance illustrator memiliki daya tawar yang baik untuk menarik calon klien mereka, salah satunya melalui portofolio. Pada kenyataannya, di Kabupaten Kuningan masih banyak yang belum menyadari itu dan belum memiliki portofolio yang dikemas secara baik. Berkenaan dengan itu maka perlu sebuah upaya dalam mewujudkan hal tersebut, salah satunya melalui pelatihan dan praktik langsung (worskhop). PkM ini memiliki tujuan yaitu meningkatkan pengetahuan, kemampuan, dan keterampilan freelance illustrator di Kabupaten Kuningan dalam merancang portofolio sebagai salah satu daya tarik atas jasa yang ditawarkan. PkM ini dilaksanakan selama dua hari, dengan cara memberikan materi tentang portofolio ilustrasi serta mempraktikkannya, Pelatihan ini mendapat antusiasme dan respon yang baik dari peserta sehingga hasil dari kegiatan ini adalah meningkatnya keterampilan peserta dalam merancang portofolio karya ilustrasi untuk menunjang promosi jasa yang hendak ditawarkan.
Workshop Desain Kemasan Produk UMKM di Desa Jambar Kecamatan Nusaherang Kabupaten Kuningan Azhar Natsir Ahdiyat; Jerry Dounal Rahajaan; Yulyanto; Rika Nugraha
Journal of Innovation and Sustainable Empowerment Vol. 3 No. 2 (2024)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jise.v3i2.45

Abstract

Kemasan (packaging) adalah sebuah identitas bagi suatu produk dan akan selalu terkait dengan nilai jual dan citra produk. Kemasan (packaging) memiliki peran penting untuk menentukan visual dari produk dan merupakan salah satu ujung tombak penjualan suatu produk. Nilai jual ini meningkat ketika produk yang dihasilkan mendapat nilai tambahan dari kemasan yang menarik dan unik. Sedangkan citra produk terkait dengan kesan yang melekat dalam benak konsumen. Pelatihan langsung (workshop) desain kemasan produk untuk pelaku UMKM di Desa Jambar ini bertujuan memberikan pengetahuan/wawasan terkait desain dan kemasan yang membuat produk menjadi lebih bernilai, menarik dan aman. Pada kenyataannya, di Desa Jambar masih banyak yang belum menyadari itu dan belum memiliki kemasan yang dikemas secara baik. Berkenaan dengan itu maka perlu sebuah upaya dalam mewujudkan hal tersebut, salah satunya melalui praktik langsung (workshop). Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode presentasi mengenai pengenalan bentuk, fungsi, jenis bahan kemasan dan desain packaging. Serta memberikan contoh kemasan yang baik disesuaikan dengan produk yang diproduksi oleh UMKM. Pelatihan ini mendapatkan respon yang cukup baik dari peserta UMKM sehingga hasil dari kegiatan ini adalah meningkatnya keterampilan peserta dalam pembuatan kemasan produk untuk menunjang nilai jual dari suatu produk UMKM.