Halima, Hariyanti
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERILAKU PROKRASTINASI AKADEMIK MAHASISWA FAKULTAS AGAMA ISLAM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO Halima, Hariyanti; Khaeroni, Cahaya; Widayat, Prabowo Adi
PROFETIK: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Agama Islam Vol. 4 No. 1 (2023): JULI-DESEMBER
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/profetik.v4i1.5102

Abstract

Perilaku prokrastinasi mengacu pada kecenderungan seseorang yang menunda penyelesaian tugas atau pekerjaan, perilaku prokrastinasi yang tak hanya berlaku di kalangan masyarakat umum, melainkan juga kerap ditemui di komunitas akademik, khususnya di antara mahasiswa. Menunda-nunda penyelesaian tugas-tugas seperti makalah, review jurnal ilmiah, dan skripsi menjadi kebiasaan yang tidak jarang terjadi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mendalami bentuk- bentuk perilaku prokrastinasi akademik dan faktor-faktor yang mempengaruhinya pada mahasiswa Fakultas Agama Islam pada Tahun Akademik 2019-2022. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan psikologis, yang termasuk dalam jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Untuk mengumpulkan data, penelitian ini menggunakan teknik kuisioner, wawancara, dan dokumentasi. Tehnik analisis data menggunakan rumus perhitungan presentase dan tabel kriteria indikator. Selanjutnya, penelitian ini menetapkan sampel penelitian sebanyak 80 responden yang merupakan mahasiswa Fakultas Agama Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku akademik mahasiswa Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Metro menunjukkan tingkat prokrastinasi yang cukup tinggi. Terdapat dua bentuk perilaku prokrastinasi yang diamati, pertama functional procrastination, yaitu penundaan dalam mengerjakan tugas karena mahasiswa ingin memperoleh informasi yang lebih lengkap dan akurat yang dimaksud karena adanya prioritas yang lebih penting seperti karena sakit atau mencari referensi. Hasil presentase menunjukkan tingkat kecenderungan functional procrastination adalah sebagai berikut: Sangat Sering 28%, Sering 18%, Kadang-Kadang 17%, dan Tidak Pernah 38%.