Banyaknya produk sejenis yang dihasilkan oleh UKM (Usaha Kecil Menengah) dari masa pandemi memicu perlombaan untuk meningkatkan daya saing produk agar setara dengan produk pabrikan yang telah lebih dulu ada dipasar. Usaha lebih dari UKM untuk mendapat pasar secara offline maupun online sangat diperlukan sehingga faktor pendukung untuk meningkatkan daya saing produk juga diperlukan. Kemasan merupakan salah satu faktor pembeda yang dapat meningkatkan daya saing produk hingga dapat meningkatkan daya tarik konsumen secara visual. Fungsi kemasan tidak hanya sebagai pelindung produk, namun dapat merupakan ciri pembeda dan cerminan kualitas dari sebuah produk. Kurang menariknya kemasan Keripik Cita Mandiri dinilai kurang menarik minat konsumn dari segi visual maka diperlukan perancangan ulang pada kemasan produk Keripik Cita Mandiri menjadi lebih menarik. Hasil Akhir dalam perancangan kemasan tersebut adalah kemasan primer, sekunder, dan tersier dari beberapa produk Keripik Cita Mandiri yang terdiri dari berbagai rasa dan bahan dasar. Luaran dari perancangan ulang sehingga dapat digunakan sebagai bahan promosi pada media sosial secara online maupun offline untuk meningkatkan ketertarikan konsumen. Kata kunci: perancangan ulang; kemasan; Keripik Cita Mandiri; daya saing produk Redesign of Cita Mandiri Chips Packaging to Increase Consumer Appeal and Product Competitiveness The increasing number of similar products produced by Small and Medium Enterprises (SMEs) during the pandemic has triggered a competition to improve product competitiveness to be on par with factory-made products that have been in the market for a long time. SMEs need to make extra efforts to reach customers both offline and online, so supporting factors to increase product competitiveness are also needed. Packaging is one of the distinguishing factors that can increase product competitiveness and consumer appeal. Packaging not only protects the product but also reflects the quality of the product. The unattractive packaging of Cita Mandiri Chips is considered to be less appealing to consumers visually, so a redesign of the packaging is needed to make it more attractive. The final result of the redesign is the primary, secondary, and tertiary packaging of several Cita Mandiri Chips products consisting of various flavors and ingredients. The redesign can be used as promotional material on social media both online and offline to increase consumer interest. Keywords: redesign; packaging; chips; Cita Mandiri; competitiveness