Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

SOSIALISASI PENINGKATAN PEMANFAATAN TEKNOLOGI DAN LITERASI DIGITAL BAGI DESA CIKAWUNGADING Febriani SM, N. Nelis; Setyoningrum, Nuk Ghurroh; Mulyani, Fithri Sri; Maududy, Robby
Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS Vol. 1 No. 6 (2023): Desember
Publisher : CV. Alina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jpki2.v1i6.231

Abstract

Di era ini masyarakat tidak bisa terlepas dari yang namanya teknologi, khususnya teknologi informasi dan komunikasi bahkan sekarang semua lapisan masyarakt sudah terbiasa menggunakan sosial media. Literasi Digital merupakan kemampuan yang harus dimiliki oleh masyarakat. Akan tetapi, tidak semua masyarakat memiliki kemampuan literasi digital. Tujuan dilakukannya kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu untuk memberikan edukasi kepada masyarakat agar lebih bijak dan cermat dalam menggunakan media sosial, serta berkontribusi untuk menekan angka kesenjangan kemampuan digital di daerah pedesaan khususnya di Desa Cikawungading Cipatujah Kabupaten Tasikmalaya. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu seminar literasi dan sesi tanya jawab agar masyarakat merasa terbuka dan bisa menyadari pentingnya literasi digital ini. Kesimpulan yang di dapat dalam kegiatan ini adalah literasi digital bukan hanya sekedar kemampuan membaca dan menulis, akan tetapi pengetahuan dan kecakapan dalam menggunakan media digital dan memanfaatkannya secara cermat, bijak, dan patuh hukum dalam hal membina komunikasi dan interaksi sehari-hari. Sehingga diperlukan edukasi mengenai bagaimana mengembangkan kemampuan literasi digital yang baik dan sehat supaya dalam penggunaannya tidak berdampak buruk bagi penggunanya serta dapat mewujudkan pemanfaatan teknologi yang aman, produktif dan berbudaya pada masyarakat.
Pengembangan Real-Time Monitoring dan Data Logging Berbasis Web Pada Proses Robot Painting untuk Meningkatkan Efisiensi Produksi Maududy, Robby; Rizal Nursyamsi, Dede
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 5 No. 2 (2023): INDEX, November 2023
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/index.v5i1.1586

Abstract

Peningkatan permintaan konsumen terhadap produk berkualitas tinggi mendorong produsen untuk memperluas volume produksi sambil menjaga standar kualitas tinggi. Robot Painting menawarkan potensi peningkatan kecepatan dan konsistensi lapisan cat. Dalam upaya ini, sistem real-time monitoring dan data logging berbasis web diintegrasikan untuk meningkatkan efisiensi produksi. Teknologi pemantauan memberikan informasi real-time, memungkinkan respons cepat terhadap masalah, dan antarmuka web yang intuitif memudahkan analisis data produksi. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kontrol kualitas dan efisiensi produksi. Integrasi teknologi ini memungkinkan perusahaan meraih keuntungan lebih dalam pengelolaan produksi, mengoptimalkan penggunaan sumber daya, dan mencapai efisiensi yang lebih tinggi. Pengembangan sistem Real-time Monitoring dan Data Logging berbasis web pada proses robot painting memiliki potensi signifikan untuk meningkatkan efisiensi produksi dan kualitas produk secara keseluruhan. Dengan transformasi positif dalam industri manufaktur yang semakin mengadopsi teknologi otomasi, integrasi sistem ini tidak hanya memberikan keuntungan praktis tetapi juga menjadi langkah strategis dalam memenuhi tuntutan pasar yang dinamis. Dengan demikian, penelitian ini membuka peluang baru dalam menghadapi tantangan produksi modern, memberikan kontribusi positif terhadap evolusi industri manufaktur ke arah yang lebih efisien.
Data Augmentation Strategies on Spectrogram Features for Infant Cry Classification Using Convolutional Neural Networks Alam, Alam; Setyoningrum, Nuk Ghurroh; Maududy, Robby; Damayanti, Dea Dewi; Rahmawati, Hilmi
Innovation in Research of Informatics (Innovatics) Vol 7, No 2 (2025): September 2025
Publisher : Department of Informatics, Siliwangi University, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37058/innovatics.v7i2.16823

Abstract

Infant cry classification is an important task to support parents and healthcare professionals in understanding infants’ needs, yet the challenge of limited and imbalanced datasets often reduces model accuracy and generalization. This study proposes the application of diverse audio data augmentation strategies including time stretching, time shifting, pitch scaling, and polarity inversion combined with spectrogram representation to enhance Convolutional Neural Network (CNN) performance in classifying infant cries. The dataset from the Donate-a-Cry Corpus was expanded from 457 to 6,855 samples through augmentation, improving class balance and variability. Experimental results show that CNN accuracy increased from 85% before augmentation to 99.85% after augmentation, with precision, recall, and F1-score reaching near-perfect values across all categories. The confusion matrix further confirms robust classification with minimal misclassifications. These findings demonstrate that data augmentation is crucial to overcoming dataset limitations, enriching acoustic feature diversity, and reducing model bias, while offering practical implications for the development of accurate, reliable, and real-world applicable infant cry detection systems.
Perancangan UI/UX Bank Sampah di Bandung Raya Berbasis Mobile Menggunakan Metode Double Diamond Hafizhni Anggia, Rafi; Maududy, Robby; windriyana, windriyana; miftahudin, miftahudin; Rizal Nursamsi, Dede
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 7 No. 2 (2025): INDEX, November 2025
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/index.v7i2.2414

Abstract

Pengelolaan sampah menjadi pusat perhatian Dinas Lingkungan Hidup karena masyarakat masih memaksimalkan pembuangan sampah tanpa dipilah ke tempat pembuangan akhir yang mengakibatkan overload dari kapasitasnya. Bank Sampah Bersinar merupakan badan yang memiliki konsep reduce, reuse dan recycle (3R) yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pemilahan sampah. Namun peran dari Bank Sampah Bersinar masih kurang optimal karena keterbatasan akses lokasi, drop point, sarana informasi dan teknologi menjadi hambatannya. Dalam upaya meningkatkan layanan, perancangan UI/UX aplikasi menjadi salah satu solusi yang dapat memperbaiki permasalahan. Pendekatan desain proses model double diamond dianggap mampu menggali permasalahan hingga mendalam dengan proses discover, define, develop dan deliver. Hasil yang didapat pada perancangan ini adalah sebuah strategi untuk mengintegrasikan seluruh layanan bank sampah sehingga lebih efektif. Manfaat dari penelitian ini dapat digunakan untuk pembuatan aplikasi yang digunakan oleh masyarakat.
Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Pada Kucing Domestik Menggunakan Metode Certainty Factor Dan Forward Chaining Berbasis Android Nelis Febriani SM, N; Fauzan, Riswan; Maududy, Robby
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 7 No. 2 (2025): INDEX, November 2025
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/index.v7i2.2427

Abstract

Pengembangan sistem pakar diagnosa penyakit kucing domestik berbasis Android dilakukan dengan menerapkan metode Certainty Factor (CF) dan Forward Chaining. Sistem dirancang untuk membantu pemilik kucing mengenali penyakit sejak dini berdasarkan gejala yang muncul, sekaligus memberikan informasi penyakit serta rekomendasi penanganan awal. Data gejala dan penyakit diperoleh melalui wawancara dengan dokter hewan dan studi pustaka, kemudian diolah menjadi basis pengetahuan berbentuk aturan IF-THEN dengan bobot keyakinan. Implementasi sistem menggunakan Android Studio dengan database MySQL dan API berbasis PHP. Proses diagnosa dilakukan dengan menghitung nilai kepastian berdasarkan kombinasi keyakinan pakar dan pengguna, sementara Forward Chaining digunakan sebagai mesin inferensi dalam menentukan alur penalaran maju. Hasil pengujian menunjukkan sistem mampu memberikan diagnosa yang akurat dengan menampilkan persentase keyakinan penyakit serta menyimpan riwayat diagnosa. Tingkat persentase yang didapat diketahui bahwa seekor kucing mengidap penyakit Feline Panleukopenia Virus (P01) dengan tingkat keyakinan tinggi sebesar 90,08%. Uji black box memastikan semua fitur berjalan sesuai spesifikasi, sedangkan validasi pakar membuktikan hasil diagnosa sistem sejalan dengan analisis dokter. Aplikasi ini menjadi solusi praktis, cepat, dan mudah diakses dalam membantu pemilik kucing mendeteksi penyakit lebih awal.
Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Kulit Menggunakan Metode Forward Chaining Berbasis Web Depelias Setiawan, Dimas; Nelis Febriani SM, N; Maududy, Robby
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 7 No. 2 (2025): INDEX, November 2025
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/index.v7i2.2430

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem pakar yang dapat membantu masyarakat dalam melakukan diagnosa penyakit kulit secara awal tanpa harus pergi ke fasilitas kesehatan. Metode yang digunakan dalam sistem ini adalah forward chaining, yang memungkinkan proses diagnosa dengan penelusuran gejala berdasarkan aturan yang telah ditentukan untuk menghasilkan diagnosa berupa jenis penyakit kulit. Sistem dikembangkan berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai penyimpanan data. Pengembangan sistem dilakukan melalui tahapan analisis kebutuhan, pengumpulan data, representasi pengetahuan, perancangan dan pengujian. Pengujian dilakukan dengan 2 metode, yaitu black box testing untuk menguji fungsionalitas sistem dan validasi oleh pakar. Hasil pengujian menunjukkan sistem berjalan baik dengan tingkat keberhasilan black box sebesar 96% dan tingkat akurasi pakar mencapai 100%. Sehingga sistem pakar yang dibangun dapat menjadi media alternatif bagi masyarakat untuk melakukan diagnosa penyakit kulit secara awal tanpa harus pergi ke fasilitas kesehatan