Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Evaluasi Pelaksanaan Pembelajaran PMRI Berbasis Satuan Waktu di Kelas II SD Barutu, Sartika; Kasih, Maria Theresa Cinta; Messakh, Yurna Kristin; Anugrahana, Andri
Jurnal Basicedu Vol. 8 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v8i1.6136

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kebutuhan untuk mengevaluasi implementasi Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI) di Sekolah Dasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai efektivitas pendekatan PMRI dalam pengajaran materi matematika, khususnya pada topik satuan waktu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan pendekatan PMRI yang melibatkan guru dan siswa sebagai sumber data. Data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan PMRI meningkatkan pemahaman siswa dan membantu guru dalam menyampaikan materi dengan lebih efektif. Siswa menunjukkan minat yang lebih tinggi terhadap pembelajaran matematika ditinjau dari observasi dimana dari 21 siswa, sebanyak 19 siswa yang menyukai materi satuan waktu dengan pendekatan PMRI. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa implementasi PMRI di Sekolah Dasar yang berlokasi di kabupaten Sleman berhasil meningkatkan kualitas pembelajaran matematika, khususnya dalam topik satuan waktu. Implikasi penelitian ini menunjukkan bahwa pendekatan PMRI dapat menjadi strategi yang efektif untuk meningkatkan hasil belajar matematika di tingkat dasar.
Evaluasi Pelaksanaan Pembelajaran PMRI Berbasis Satuan Waktu di Kelas II SD Barutu, Sartika; Kasih, Maria Theresa Cinta; Messakh, Yurna Kristin; Anugrahana, Andri
Jurnal Basicedu Vol. 8 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v8i1.6136

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kebutuhan untuk mengevaluasi implementasi Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI) di Sekolah Dasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai efektivitas pendekatan PMRI dalam pengajaran materi matematika, khususnya pada topik satuan waktu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan pendekatan PMRI yang melibatkan guru dan siswa sebagai sumber data. Data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan PMRI meningkatkan pemahaman siswa dan membantu guru dalam menyampaikan materi dengan lebih efektif. Siswa menunjukkan minat yang lebih tinggi terhadap pembelajaran matematika ditinjau dari observasi dimana dari 21 siswa, sebanyak 19 siswa yang menyukai materi satuan waktu dengan pendekatan PMRI. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa implementasi PMRI di Sekolah Dasar yang berlokasi di kabupaten Sleman berhasil meningkatkan kualitas pembelajaran matematika, khususnya dalam topik satuan waktu. Implikasi penelitian ini menunjukkan bahwa pendekatan PMRI dapat menjadi strategi yang efektif untuk meningkatkan hasil belajar matematika di tingkat dasar.
Pengembangan Buku Tentang Peradaban Alas Kaki Berbasis PjBL Untuk Menumbuhkan Karakter Keterbukaan Wawasan Anak SD Messakh, Yurna Kristin; Nugrahanta, Gregorius Ari
Jurnal Simki Pedagogia Vol 8 No 1 (2025): Volume 8 Nomor 1 Tahun 2025
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jsp.v8i1.892

Abstract

Karakter keterbukaan wawasan penting untuk memfasilitasi pertukaran ide dan sudut pandang dalam tim. Saat ini, banyak anak yang masih kesulitan menerima pendapat dari orang lain dan cenderung kurang menghormati. Dengan demikian, menumbuhkan karakter keterbukaan wawasan penting untuk dilakukan. Tujuan penelitian adalah mengembangkan buku teks tentang peradaban alas kaki berbasis project based learning dapat menumbuhkan karakter keterbukaan wawasan. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R & D) tipe ADDIE dan melibatkan sepuluh guru yang sudah bersertifikasi di berbagai daerah untuk analisis kebutuhan, sepuluh validator yang terdiri dari lima ahli dan lima guru bersertifikasi untuk expert judgement, dan delapan anak berusia 10-12 tahun untuk uji coba produk secara terbatas. Hasil penelitian memperlihatkan 1) buku teks pendidikan karakter yang dikembangkan dengan tahapan ADDIE; 2) Kualitas buku tergolong kualifikasi “sangat baik” dengan skor ( 3,92 skala 1-4) dan direkomendasi untuk “tidak perlu revisi”; 3) buku teks berpengaruh pada karakter keterbukaan wawasan anak (p < 0,05) dengan efek besar (r = 0,922) atau setara dengan 85%. Tingkat efektivitas termasuk efektivitas tinggi ( N gain score = 77,95%).