Abstract AbstractPerceptions and Ways Visual Communication Design Students in Moodboards Making (Case Study: Graphic Design Students of Universitas Pelita Harapan). Moodboard is a technique in the design process that is also studied in design education. This researchexamines the perception and how to design moodboards that students in the Visual Communication Design Study Program at Pelita Harapan University have carried out. This research was conducted with a qualitative approach using the case study method of nine informants by conducting interviews and making moodboard samples. In the end, the informants judged that moodboarding was an essential design method, by assessing its importance based on the context in which the design was to be carried out. Methodically, informants who created moodboards with each keyword were also found separately, but some used all keywords cohesively. This research also gives three recomendations of moodboards for design.Keywords: moodboard, idea, design education, graphic design AbstrakPersepsi dan Cara Mahasiswa Desain Komunikasi Visual Dalam Pembuatan Moodboard (Studi Kasus: Mahasiswa Desain Grafis Universitas Pelita Harapan). Moodboard merupakan sebuah teknik dalam proses mendesain yang dipelajari juga dalam pendidikan desain. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti mengenai persepsi dan cara merancang moodboard yang selama ini dilakukan oleh mahasiswa-mahasiswa di Program Studi Desain Komunikasi Visual di Universitas Pelita Harapan. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus terhadap sembilan informan dengan melakukan wawancara dan membuat sampel moodboard. Pada akhirnya, para informan menilai bahwa moodboard merupakan sebuah metode yang penting dalam desain, dengan menilai seberapa pentingnya berdasarkan konteks perancangan yang akan dilakukan. Secara metode, ditemukan juga informan yang membuat moodboard dengan masing-masing kata kunci secara terpisah, namun ada juga yang menggunakan semua kata kunci secara kohesif. Penelitian ini juga memberikan tiga rekomendasi moodboard yang dapat digunakan dalam perancangan.Kata kunci: moodboard, ide, pendidikan desain, desain grafis