Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

HUBUNGAN ASPEK PENERAPAN SPIRITUALITAS PERAWAT DENGAN PEMENUHAN KEBUTUHAN SPIRITUAL PASIEN RAWAT INAP Restinavia, Nyimas Arsilla; Supratman, Supratman
Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan Vol 16, No 1 (2024): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Publisher : STIKES 'Aisyiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/bi.v16i1.1204

Abstract

Latar Belakang: Perawat dituntut sebagai aspek penting dalam pelayanan keperawatan, dengan demikian asuhan keperawatan harus memberikan perhatian terhadap pasien sebagai makhluk holistic yang melibatkan aspek bio, psiko, sosiso serta spiritual. Peran perawat dalam pemenuhan kebutuhan spiritual pasien merupakan bagian dari peran dan fungsi dalam pemberian asuhan keperawatan.Tujuan: Untuk mengetahui hubungan aspek penerapan spiritualitas perawat dengan pemenuhan kebutuhan spiritual pasien rawat inap. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Dilakukan di RSUD Pandan Arang Boyolali pada bulan Januari 2024. Populasi seluruh perawat dan pasien yang berada di ruang rawat inap dan telah menjalani perawatan inap selama lebih dari tiga hari. Responden yang diteliti berjumlah 54 perawat dan 279 pasien dengan tehnik simple random sampling. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Teknik analisis univariat dan bivariat (chi-square).Hasil: menunjukkan perawat di ruang rawat inap telah melakukan aspek spiritualitas dengan sangat baik, yaitu 74,1%. Pasien terpenuhi kebutuhan spiritualnya, yaitu 90,3%. Hasil analisis menggunakan chi-square diperoleh nilai p = 0,015 yang berarti Ha diterima, artinya ada hubungan yang signifikan antara aspek penerapan spiritualitas perawat dengan pemenuhan kebutuhan spiritual pasien rawat inap. Saran : Langkah konkret untuk meningkatkan penerapan aspek spiritualitas meliputi pelatihan keterampilan spiritual, pembangunan kerangka kerja praktik, implementasi sistem pemantauan dan evaluasi,  dukungan pimpinan rumah sakit dan pelatihan kolaboratif antara perawat dan manajemen, sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan. Kata kunci : Aspek Spiritual, Pemenuhan Kebutuhan Pasien
Efektivitas Aplikasi Low Lighting Untuk Sleep Quality Dalam Mengurangi Kelelahan Pada Pasien Hepatitis Restinavia, Nyimas Arsilla; Kristinawati , Beti
Jurnal Ners Vol. 9 No. 2 (2025): APRIL 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jn.v9i2.43639

Abstract

Pasien hepatitis sering mengalami gangguan tidur dan kelelahan yang berdampak pada kualitas hidup mereka. Faktor lingkungan, seperti pencahayaan, dapat mempengaruhi pola tidur, terutama pada lansia.Mengevaluasi efektivitas pencahayaan redup dalam meningkatkan kualitas tidur dan mengurangi kelelahan pada pasien hepatitis. Studi kasus dilakukan pada seorang pasien laki-laki berusia 82 tahun dengan hepatitis. Pencahayaan redup (lampu LED) diterapkan di kamarnya pada malam hari selama empat hari. Kualitas tidur dinilai menggunakan Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI), sementara tingkat kelelahan diukur menggunakan Visual Analog Scale (VAS) dan pemantauan denyut jantung.Kualitas tidur mengalami peningkatan signifikan, dengan skor PSQI menurun dari 17 menjadi 4. Denyut jantung turun dari 130 menjadi 78 kali per menit, dan tingkat kelelahan berkurang berdasarkan skor VAS.Pencahayaan redup efektif dalam meningkatkan kualitas tidur dan mengurangi kelelahan pada pasien hepatitis. Intervensi ini merupakan metode yang terjangkau untuk mengatasi gangguan tidur pada kasus serupa.Diperlukan studi yang lebih besar dan periode observasi yang lebih lama untuk mengonfirmasi temuan ini serta mengeksplorasi pengaruh intensitas pencahayaan yang bervariasi dan faktor lingkungan lainnya.