Wirdani
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Strategi Pemasaran iB Multiguna Dalam Meningkatkan Penjualan Produk Pada PT Bank Muamalat KCP Stabat Kab Langkat Wirdani
Jurnal Ekonomi dan Keuangan Syariah Vol. 3 No. 2 (2024): September
Publisher : Peduli Riset dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Analisis Strategi Pemasaran Ib Multiguna Dalam Meningkatkan Penjualan Produk Pada PT Bank Muamalat KCP Stabat Kab Langkat. Jenis dan Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Teknik dan alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode wawancara, observasi dan dokumetasi yang dilakukan secara berulang-ulang agar dapat dipertanggujawabkan keabsahannya. Sedankan teknik analisis data yang digunakan Analiss SWOT. Hasil penelitian menunjukan bahwasanya Strategi Pemasaran Bank Muamalat KCP Stabat memanfaatkan prinsip-prinsip bauran pemasaran yang meliputi (product, price, place, promotion, people, process, dan physical evidence. Mekanisme pengajuan pembiayaan produk IB Multiguna pada PT Bank Muamalat KCP Stabat Kab. Langkat, memilki serangkaian prosedur yang harus dipenuhi oleh calon nasabah. Mulai dari pengisian aplikasi dan pemberkasan dokumen, verifikasi dan analisis oleh pihak bank, hingga tahap keputusan pembiayaan dan pelaksanaan akad pembiayaan. Seluruh proses ini dilakukan dengan berlandaskan prinsip-prinsip syariah dan penuh perhatian terhadap kelayakan serta kepatuhan nasabah. Tahap pencairan pembiayaan dilakukan setelah semua persyaratan terpenuhi, termasuk penandatanganan akad pembiayaan dan pemenuhan berbagai biaya terkait. Berdasarkan analisis SWOT terhadap strategi pemasaran produk iB Multiguna PT. Bank Muamalat KCP Stabat, terdapat sejumlah kekuatan seperti relevansinya dengan kebutuhan konsumtif masyarakat, jaringan yang luas, dan keuntungan sesuai dengan akad syariah. Di sisi lain, terdapat kelemahan seperti kurangnya promosi dan manajemen yang belum maksimal. Peluang yang dapat dimanfaatkan melibatkan progres pembiayaan iB Multiguna yang dapat berkembang, kerja sama dengan bank konvensional, dan hubungan baik dengan nasabah. Ancaman yang dihadapi mencakup persaingan promosi besar-besaran dari pesaing, minimnya pemahaman masyarakat terhadap konsep syariah, dan lokasi yang berdekatan dengan pesaing.