Diva, Mutiara
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Persepsi Guru Tentang Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah di SMKN 2 Padang Diva, Mutiara; Susanti, Lusi; Wulandari, Siti; Indika Nurwinata, Tiara; Shantiqa Aprillia, Dwi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.12486

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali persepsi guru di SMK N 2 Padang terkait kompetensi manajerial Kepala Sekolah. Kepala Sekolah memiliki peran krusial dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan meningkatkan kualitas pendidikan. Fokus penelitian ini adalah untuk memahami sejauh mana guru-guru di SMK N 2 Padang menilai kemampuan manajerial Kepala Sekolah mereka dan bagaimana persepsi ini dapat mempengaruhi efektivitas sekolah. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik analisis tematik untuk mengidentifikasi pola dan tema utama dalam persepsi guru terkait kompetensi manajerial Kepala Sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi guru terhadap kompetensi manajerial Kepala Sekolah cenderung beragam. Beberapa guru menyoroti keberhasilan Kepala Sekolah dalam memimpin dengan visi yang jelas, memberdayakan staf, dan mengelola sumber daya secara efisien. Namun, ada juga pandangan kritis terkait kekurangan dalam komunikasi, pengambilan keputusan, dan kemampuan memotivasi.
Perencanaan Sekolah Berbasis Data (PBD) Rapor Pendidikan di SMA Negeri 2 Batusangkar Diva, Mutiara; Ningrum, Tia Ayu; Nellitawati, Nellitawati; Ginanjar, Singgih
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pentingnya penerapan perencanaan sekolah berbasis data rapor Pendidikan, yang terlihat dari berbagai fenomena di lapangan yaitu: beberapa guru dan kepala sekolah masih belum optimal dalam memanfaatkan Platform Merdeka Mengajar (PMM), serta terdapat penurunan capaian pada beberapa komponen seperti manajemen kelas dan dukungan psikologis. Selain itu, sebagaimana guru belum sepenuhnya memahami indikator penilaian maupun data dalam rapor pendidikan. Berdasarkan hasil rapor pendidikan, pemanfaatan sumber daya sekolah seperti anggaran, tenaga pendidik, dan sarana prasarana juga mengalami penurunan capaian. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji pelaksanaan perencanaan sekolah berbasis data rapor pendidikan Di SMA Negeri 2 Batusangkar, faktor-faktor yang mempengaruhi perencanaan sekolah berbasis data rapor pendidikan Di SMA Negeri 2 Batusangkar, dan pihak yang terlibat dalam perencanaan sekolah berbasis data rapor pendidikan Di SMA Negeri 2 Batusangkar. Dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pada penelitian ini melibatkan kepala sekolah, wakil kepala sekolah, KTU, dan guru sebagai informan. Hasil temuan penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan sekolah berbasis data rapor pendidikan telah berjalan baik melalui tahapan Identifikasi, Refleksi, dan Benahi (IRB).