Nurul Anifa
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Media E-Flipbook Terhadap Kemampuan Mengenal Kosakata Bahasa Inggris Pada Anak Usia 5-6 Tahun Di Taman Kanak-Kanak Kartika 1-63 Kota Padang Nurul Anifa; Muryanti, Elise
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.13698

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena berdasarkan fakta di lapangan terlihat bahwa kemampuan anak dalam mengenal kosakata bahasa inggris masih sangat minim. Hal ini dikarenakan kurangnya kemampuan guru dalam menyediakan media pembelajaran serta menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan dapat menarik minat anak. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan mengetahui pengaruh penggunaan media e-flipbook terhadap kemampuan mengenal kosakata bahasa inggris anak. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu pendekatan kuantitatif (quashi eksperimen). Populasi pada penelitian ini adalah seluruh anak di TK Kartika 1-63 Kota Padang, dengan sampel penelitian yaitu Kelas B1 dan B2 yang masing-masing berjumlah 13 anak. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, serta uji hipotesis dan uji-t yang dibantu dengan aplikasi spss versi 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media e-flipbook dapat meningkatkan kemampuan mengenalkan kosakata bahasa Inggris pada anak. Diketahui bahwa kelompok eksperimen anak yang menggunakan media e-flipbook saat kegiatan pembelajaran memperoleh skor rata-rata 13,31, sedangkan kelompok kontrol yang menggunakan media biasa memperoleh skor rata-rata 9,08. Setelah dilakukan uji-t ditemukan bahwa nilai signifikansi pada Levene’s Test for Equality of Variances adalah 0,558 > 0,0. Kemudian untuk nilai sig (2-tailed) adalah sebesar 0,000 < 0,05 yang berarti bernilai signifikan.