Transformasi digital menjadi kunci sukses bisnis di era globalisasi, terutamamelalui pemasaran digital dan e-commerce. Penelitian ini berupaya menciptakan platform e-commerce “Toyspace” sebagai strategi ekspansi online, peningkatan branding, dan pengalaman berbelanja mainan yang efektif. Platform ini tidak hanya sebagai alat pemasaran, tetapi juga fondasi utama untuk mencapai tujuan ekspansi dan meningkatkan daya saing di pasar mainan digital, dengan desain antarmuka yang responsif dan user-friendly. Penelitian ini berangkat dari rumusan masalah tentang bagaimana merancang UI/UX yang memenuhi kebutuhan pengguna dan meningkatkan kepuasan mereka dalam menggunakan platform e-commerce Toyspace. Prototype “Toyspace” dikembangkan menggunakan metode User Centered Design (UCD) untuk menciptakan desain antarmuka yang memenuhi kebutuhan pengguna. Tantangan dalam pengembangan UI diuraikan beserta strategi untuk mengatasinya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi UCD menghasilkan antarmuka yang sangat ramah pengguna dengan navigasi mudah, informasi produk jelas, dan proses checkout efisien. Prototype yang dihasilkan telah diuji di berbagai perangkat untuk memastikan responsivitas, sehingga membantu mencapai audiens lebih luas. Pengujian platform menggunakan System Usability Scale (SUS) menunjukkan skor rata-rata 75, masuk kategori “Good” dengan grade B, yang menandakan kepuasan pengguna dan platform dianggap acceptable. Secara keseluruhan, penelitian ini menegaskan efektivitas UCD dalam memenuhi kebutuhan pengguna, dengan hasil akhir berupa prototype yang siap dikembangkan lebih lanjut, yang mampu meningkatkan kepuasan pelanggan serta mendorong pertumbuhan dan daya saing di pasar digital.