Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perumusan Kebijakan Luar Negeri Inggris terhadap Ukraina mengenai Bantuan Kemanusiaan Rexlin, Novarezta; Jatmika, Muhammad Indrawan
Padjadjaran Journal of International Relations Vol 6, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/padjir.v6i2.52382

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk memahami secara mendalam tentang bagaimana norma internasional menjadi nilai dasar dalam perumusan kebijakan luar negeri oleh pemerintah Inggris terhadap Ukraina, khususnya dalam merespons invasi yang dilakukan oleh Rusia. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Pendekatan ini memungkinkan kami untuk memahami secara mendalam mengenai faktorfaktor domestik yang mempengaruhi kebijakan luar negeri Inggris terkait Ukraina. Teknik pengumpulan data yang digunakan melibatkan studi pustaka dan dokumentasi. Kami melakukan analisis data dengan mengumpulkan, mengklasifikasikan, dan menyajikan data dalam berbagai bentuk, seperti bagan, flowchart, teks, dan narasi. Dalam menganalisis penelitian ini, kami menggunakan pendekatan domestic level of analysis dan memahami konsep Bantuan Luar Negeri sebagai salah satu alat kebijakan luar negeri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan bantuan kemanusiaan Inggris terhadap Ukraina dipengaruhi oleh berbagai aktor politik domestik, termasuk Birokrat, Badan Legislatif, MIC (Military-Industrial Complex), Kelompok Kepentingan, Partai Politik, dan Opini Publik. Keputusan untuk mendukung dan memberlakukan kebijakan bantuan kemanusiaan kepada Ukraina didasarkan pada nilai-nilai kemanusiaan, pertahanan kedaulatan, hak demokrasi, dan perdamaian. Sudut pandang dan aksi dari aktor-aktor tersebut memainkan peran kunci dalam membentuk kebijakan luar negeri Inggris terkait Ukraina, dan keputusan implementasi kebijakan bantuan kemanusiaan diambil dengan mempertimbangkan faktor-faktor tersebut.The main objective of this research is to understand in depth how international norms become basic values in the formulation of foreign policy by the British government towards Ukraine, especially in responding to the invasion carried out by Russia. The research method used is a descriptive qualitative approach. This approach allows us to deeply understand the domestic factors that influence British foreign policy towards Ukraine. The data collection techniques used involve literature and documentation studies. We conduct data analysis by collecting, classifying, and presenting data in various forms, such as charts, flowcharts, texts, and narratives. In analyzing this study, we use the domestic level of analysis approach and understand the concept of Foreign Aid as one of the foreign policy tools. The study results show that the implementation of British humanitarian aid policy towards Ukraine is influenced by various domestic political actors, including Bureaucrats, Legislative Bodies, MIC (Military-Industrial Complex), Interest Groups, Political Parties, and Public Opinion. The decision to support and implement humanitarian aid policies to Ukraine is based on humanitarian values, defense of sovereignty, democratic rights, and peace. The perspectives and actions of these actors play a key role in shaping UK foreign policy towards Ukraine, and decisions on the implementation of humanitarian aid policy are taken with these factors in mind.