Abstract: This research is based on the problem of the existence of boundaries in various interdenominational churches in Indonesia. That is, there are mainstream churches that alienate themselves from non-mainstream churches, and vice versa. However, the churches in Indonesia are actually the result of seeds from God's word that were planted thousands of years ago so that they produce fruit, namely the church until now. If the church is the product of God's word, then it will come to an understanding, the church exists until now inseparable from the work of the owner of the word, namely Christ as the head of the church. In fact, the churches in Indonesia do not heed and realize this. There are still many churches in Indonesia dominated by ideas that differentiate one church denomination from another. While in Paul's letter to the church in Corinth he emphasizes that the church is the body of Christ which must support one another. The purpose of this research is to study the exegesis of 1 Corinthians 12:12-26 regarding the church as the body of Christ and its application to churches in Indonesia to maintain unity in various interdenominational situations. The method used is descriptive qualitative research method, which is a type of research conducted using library materials, encyclopedias, articles, journals and other materials that are relevant to the topics and problems studied as data sources.Abstrak: Penelitian ini didasari persoalan adanya batasan-batasan di dalam berbagai interdenominasi gereja-gereja di Indonesia. Maksudnya, adanya gereja-gereja arus utama yang mengasingkan diri dari gereja non arus utama, demikian sebaliknya. Akan tetapi, gereja-gereja yang ada di Indonesia sesungguhnya hasil benih dari firman Tuhan yang sudah tertanam ribuan tahun yang lalu sehingga menghasilkan buah yaitu gereja sampai sekarang ini. Jika gereja adalah produk dari firman Tuhan, maka akan tiba kepada pemahaman, gereja ada sampai saat ini tidak terlepas dari karya pemilik firman tersebut yaitu Kristus sebagai kepala gereja. Kenyataannya gereja-gereja yang ada di Indonesia tidak mengindahkan dan menyadari hal tersebut. Masih banyak gereja-gereja yang ada di Indonesia didominasi oleh pemikiran yang membeda-bedakan denominasi gereja yang satu dengan gereja lainnya. Sementara di dalam surat Paulus kepada jemaat di Korintus menandaskan bahwa gereja adalah tubuh Kristus yang harus saling menopang satu dengan lainnya. Tujuan penelitian ini dilakukan studi eksegesis 1Korintus 12:12-26 mengenai gereja sebagai tubuh Kristus dan aplikasinya bagi gereja-gereja di Indonesia untuk memelihara kesatuan dalam berbagai interdenominasi. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif, yaitu jenis penelitian yang dilakukan dengan menggunakan bahan-bahan pustaka, ensiklopedia, artikel, jurnal dan bahan-bahan lainnya yang relevan dengan topik dan permasalahan yang dikaji sebagai sumber datanya