Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Media Vidio Animasi Berbasis Aplikasi Canva Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Asnawati,, Yuyun; Sutiah, Sutiah
Journal of Islamic Education Vol 5, No 1 (2023): Edisi Januari-Juni
Publisher : Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/jie.v9i1.22809

Abstract

Penelitian ini ditulis dengan tujuan untuk mengembangkan media video animasi menggunakan aplikasi Canva sebagai sarana pembelajaran yang dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode RND (Research and Development) yang melibatkan tahap Analisis, desain, Depelopment, Implementasi dan evaluasi. Data mengenai motivasi belajar siswa dikumpulkan menggunakan angket dan observasi. Hasil dari pengumpulan data tersebut kemudian dianalisis untuk melihat dampak penggunaan media video animasi berbasis Canva terhadap motivasi belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media video animasi berbasis Canva efektif dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Siswa menunjukkan minat dan partisipasi yang lebih tinggi dalam pembelajaran ketika menggunakan media ini. Selain itu, siswa juga melaporkan tingkat kepuasan yang tinggi terhadap penggunaan media video animasi berbasis Canva dalam proses pembelajaran. Evaluasi hasil validasi dari ahli media dan ahli materi mengungkapkan tingkat kelayakan video animasi berbasis aplikasi Canva. Nilai persentase 93,33% dengan kriteria sangat baik diperoleh dari penilaian ahli media, dan 74% diperoleh dari hasil penilaian ahli media dengan kriteria baik. Hal ini menunjukkan kelayakan penggunaan konten video animasi yang dibuat menggunakan alat Canva untuk tujuan pendidikan.